BRI Kembali Salurkan BLT UMKM Rp2,4 Juta pada Februari 2021, Cek Nama Anda di eform.bri.co.id

- 8 Februari 2021, 15:30 WIB
Bank BRI Salurkan Lagi BLT UMKM Rp2,4 Juta Bulan Februari 2021
Bank BRI Salurkan Lagi BLT UMKM Rp2,4 Juta Bulan Februari 2021 /e form BRI/

ZONA BANTEN - Pencairan bantuan dana dari Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia (Kemenkop UKM) bagi masyarakat yang memiliki Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) kembali diperpanjang hingga 18 Februari 2021.

Bagi para pemilik UMKM yang telah memenuhi persyaratan dan sebelumnya telah mendaftar Bantuan Presiden (Banpres) Produktif untuk Usaha Mikro, maka segera dapat melakukan pengecekan status apakah terdaftar atau tidak sebagai penerima bantuan ini.

Bantuan sosial (bansos) yang diberikan khusus kepada masyarakat yang telah memiliki usaha kecil ini merupakan dana hibah, bukan pinjaman atau kredit.

Baca Juga: Perketat Penyebaran Covid 19 Lewat PPKM, Wali Kota Tangsel Airin Ngaku Ngga Tidur

Sebelumnya, beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh penerima Banpres Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) ini adalah sebagai berikut.

  1. Warga Negara Indonesia (WNI)
  2. Mempunyai Nomor Induk Kependudukan (NIK)
  3. Memiliki Usaha Mikro
  4. Bukan Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI/POLRI, serta pegawai BUMN/BUMD
  5. Tidak sedang menerima kredit atau pembiayaan dari perbankan dan KUR
  6. Bagi pelaku Usaha Mikro yang memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan domisili usaha yang berbeda, dapat melampirkan Surat Keterangan Usaha (SKU).

Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT UMKM BPUM Melalui https://eform.bri.co.id/bpum Februari 2021

Bagi masyarakat yang sudah merasa memenuhi persyaratan di atas, terlebih dahulu harus mengajukan diri kepada pengusul.

Pengusul Banpres Produktif untuk Usaha Mikro di antaranya:

  1. Dinas yang membidangi Koperasi dan UKM
  2. Koperasi yang telah disahkan sebagai Badan Hukum
  3. Kementerian/Lembaga
  4. Perbankan dan perusahaan pembiayaan yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

Baca Juga: Ajukan Biaya 17 Miliar, Rencana Sampah Tangsel Dibuang Ke TPAS Cilowong Kota Serang Tunggu Persetujuan DPRD

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Kemenkop UKM eform.bri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x