Diberi Kabar Jadi Menteri Agama, Gus Yaqut: Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiuun

- 23 Desember 2020, 07:15 WIB
Menteri Agama Yaqut Cholil Quomas (Gus Yaqut)
Menteri Agama Yaqut Cholil Quomas (Gus Yaqut) /ANTARA/HO-Biro Pers Setpres

ZONABANTEN.com - Presiden Joko Widodo resmi menunjuk 6 Menteri baru dalam Kabinet Indonesia Maju.

Nama-nama yang sudah tidak asing lagi seperti Tri Rismaharini, Sandiaga Uno, dan Yaqut Cholil Quomas/ Gus Yaqut, mengemban tugas baru sebagai Menteri di Kabinet Jokowi-Ma'ruf.

Ada hal yang menarik dari yang disampaikan Ketua Umum GP Ansor Gus Yaqut saat diberi kabar akan menjadi Menteri Agama menggantikan Fachrul Razi.

Diberi kabar untuk mengemban jabatan Menteri Agama yang baru, Gus Yaqut malah berkata Inna lillahi wa inna ilaihi rojiuun.

"Asalamualaikum alhamdulilahi rabil 'alamin inna lillahi wa inna ilaihi rajiun. Bapak ibu sekalian ketika pertama kali saya mendapatkan berita bahwa saya harus menerima amanah sebagai pembantu Bapak Presiden dan Bapak Wakil Presiden di kabinet ini sebagai Menteri Agama, tentu yang saya rasakan adalah kaget,” kata dia di Veranda Istana Merdeka, Jakarta, Selasa.

Baca Juga: Ucapan Selamat Hari Ibu Tokoh Nasional, Ada Presiden Jokowi hingga Fadli Zon, Kata-katanya Menyentuh

Pria kelahiran Rembang, 4 Januari 1975 itu, mengaku dalam mimpi yang paling liarnya sekali pun tidak pernah membayangkan akan menjadi Menteri Agama.

Namun apapun tugas amanah yang sudah diberikan ini, dirinya menyatakan bertekad untuk mewakafkan seluruh hidupnya dan apa yang dimiliki untuk bangsa dan negara.

“dan kebetulan sekarang mendapatkan kesempatan melalui Kementerian Agama, saya akan melakukan apa yang paling baik untuk bangsa dan negara ini,” ujar Gus Yaqut.

Gus Yaqut mengatakan setelah nanti resmi menjadi Menteri Agama yang pertama ingin dilakukan adalah menjadikan Agama sebagai inspirasi bukan aspirasi.

“Artinya apa, bahwa Agama sebisa mungkin tidak lagi digunakan menjadi alat politik, baik untuk menentang pemerintah maupun merebut kekuasaan atau mungkin untuk tujuan-tujuan yang lain,” katanya,

Menurutnya, Agama lebih baik dibiarkan untuk menjadi inspirasi dan membawa nilai-nilai kebaikan serta kedamaian dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Baca Juga: Tok! Wali Kota Surabaya jadi Mensos, Sandiaga Uno Diangkat Presiden Gantikan 'Mantan Bos Net Tv'

Ia ingin meningkatkan ukhuwah islamiah, ukhuwah "wathoniyah", dan ukhuwah "basyariyah" di Indonesia.

“Jika ini dilakukan maka saya meyakini ke depan Indonesia ini akan jauh lebih tenteram dan pembangunan yang tadi sudah disampaikan oleh beberapa calon menteri tadi akan berjalan lebih mudah untuk diwujudkan,” katanya.

Di sisi lain, politikus PKB itu juga ingin memajukan pendidikan di lingkup Kemenag, termasuk mendorong pondok pesantren semakin mampu melahirkan kader-kader terbaik bangsa.

“Saya mohon doa restu kepada bapak ibu sekalian dan seluruh rakyat Indonesia agar amanah ini bisa saya laksanakan dengan sebaik-baiknya, istikamah dalam kebaikan dan tentu saja membawa kemajuan kepada bangsa dan negara,” kata Gus Yaqut.

Seperti diketahui, Presiden Jokowi resmi mengumumkan 6 nama baru yang mengisi jabatan Menteri dalam Kabinet Indonesia Maju.

Keenam Menteri baru tersebut ialah Walikota Surabaya Tri Rismaharini yang kini menjabat Menteri Sosial, menggantikan Plt Mensos sebelumnya Muhadjir Effendy yang ditunjuk mengemban tugas sementara Mensos.

Baca Juga: Umat Manusia dalam Bahaya! Bongkahan Es Raksasa Seluas Negara Luksemburg Lepas dari Antartika

Mensos sebelumnya dijabat Juliari Batubara yang tersandung kasus korupsi pengadaan Bansos sembako Covid-19.

Lalu ada Sandiaga Uno yang menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggantikan Wishnutama.

Yakut Cholil Qoumas diberikan tanggung jawab sebagai Menteri Agama menggantikan Menteri Agama sebelumnya, Fachrul Razi.

Selanjutnya ada Budi Gunadi Sadikin yang kini menjabat sebagai Menteri Kesehatan menggantikan Terawan Agus Putranto.

Kemudian ada Wahyu Trenggono yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Pertahanan yang akan mengemban tugas baru sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.

Yang terakhir ada M. Luthfi yang pernah menjabat Duta Besar Amerika kini menjabat tugas baru sebagai Menteri Perdagangan.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah