BLT BPJS Ketenagakerjaan Akan Diperpanjang hingga 2021, Pastikan Nama Anda Terdaftar

- 17 Desember 2020, 17:01 WIB
BLT BPJS Ketenagakerjaan Akan Diperpanjang Hingga 2021, Pastikan Nama Anda Terdaftar
BLT BPJS Ketenagakerjaan Akan Diperpanjang Hingga 2021, Pastikan Nama Anda Terdaftar /HO-Kementerian Ketenagakerjaan/ANTARA

ZONABANTEN.com - Pemerintah berencana memperpanjang bantuan subsidi upah (BSU) hingga 2021 mendatang. Dengan menggunakan data BPJS Ketenagakerjaan, Menteri Ida Fauziyah mengaku siap mendukung langkah perpanjangan tersebut.

"Terkait kebijakan BSU di tahun 2021, saat ini masih dalam tahap diskusi pembahasan di tingkat Komite PEN," ujar Menteri Ketenagakerjaan (Kemenaker) Ida Fauziyah seperti dikutip PMJNews, Kamis 17 Desember 2020.

Kendati belum ada kepastian, Ida memastikan Kemenaker siap mendukung program bantuan subsidi upah sampai tahun depan. Desain kebijakannya disebut akan disiapkan secara lebih matang.

Baca Juga: Ini Langkah KPK Usut Tuntas Korupsi Bansos Juliari Batubara

Baca Juga: Wow! Muntahan Paus Ini, Bikin Sang Nelayan Tajir Melintir dalam Semalam

"Kemenaker tentu sangat siap mendukung program yang sangat baik ini kembali muncul di tahun depan. Kita siapkan desain kebijakannya secara bersama-sama," tuturnya.

Adapun mereka yang berhak menerima BSU adalah pekerja atau buruh yang memenuhi persyaratan dan sesuai kriteria. Setelah dilakukan verifikasi dan validasi oleh BPJS Ketenagakerjaan, data pekerja yang dapat menerima BSU sebanyak 12,4 juta pekerja.

Baca Juga: Todongkan Senjata Api, Pengedar Narkoba di Surabaya Dilumpuhkan Polisi

"Data calon penerima BSU ini bersumber dari BPJS Ketenagakerjaan, serta telah dilakukan verifikasi dan validasi oleh BPJS Ketenagakerjaan," ujarnya.

Editor: Bunga Angeli

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x