Real Count Terkini! 8 Caleg DPR RI Dapil DKI Jakarta 3, Pasha Ungu Melenggang, Mantan Bupati Tangerang Tumbang

29 Februari 2024, 15:29 WIB
Pasha Ungu, Ahmad Sahroni dan Grace Natalie Melenggang, Riza Patria dan Zaki Iskandar Tumbang 8 Caleg DPR RI Dapil DKI Jakarta 3 /

ZONABANTEN.com – Berikut ini adalah hasil perolehan (real count) Pemilu 2024 untuk Pileg DPR RI dari Dapil DKI Jakarta 3.

Dapil DKI Jakarta 3 sendiri memperebutkan 8 kursi yang mencakup wilayah Jakarta Barat, Kepulauan Seribu dan Jakarta Utara.

Ada beberapa nama besar yang bertarung di dapil DKI Jakarta 3 untuk DPR RI ini seperti Grace Natalie, Sigit Purnomo (Pasha Ungu), Ahmad Sahroni, Riza Patria hingga mantan Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar.

Berikut hasil perhitungan dan perolehan suara partai di Dapil DKI Jakarta 3 DPR RI yang mencakup wilayah Jakarta Barat, Kepulauan Seribu dan Jakarta Utara.

Baca Juga: 7 Caleg Melenggang ke Senayan dari Dapil DKI Jakarta 2 Alias 'Dapil Neraka', Banyak Nama Besar Tumbang

1) PDIP: 82.646 Suara (17,05%)

2) PSI: 66.751 Suara (13,77%)

3) Partai Golkar: 65.204 Suara (13,46%)

4) PKS: 63.930 (13,19%)

5) Partai Gerindra: 47.216 Suara (9,74%)

6) Partai NasDem: 46.930 Suara (9,68%)

7) PAN: 31.422 Suara (6,48%)

8) Partai Demokrat: 26.726 Suara (5,52%)

Nah, jika dihitung menggunakan metode sainte lague, berikut ini alokasi kursi untuk DPR RI Dapil DKI Jakarta 3 adalah berikut ini.

1) PDIP: 2 Kursi

2) PSI: 1 Kursi

3) Partai Golkar: 1 Kursi

4) PKS: 1 Kursi

5) Partai Gerindra: 1 Kursi

6) Partai NasDem: 1 Kursi

7) PAN: 1 Kursi

Baca Juga: Real Count Terbaru! 6 Caleg Bakal Lolos ke DPR RI dari Dapil DKI Jakarta 1, Faldo Maldini Berpotensi Tumbang

Berikut ini kemungkinan caleg yang lolos ke DPR RI dari Dapil DKI Jakarta 3.

1) CHARLES HONORIS (PDIP) 22.060 Suara

2) GRACE NATALIE LOUISA, S.E. (PSI) 41.694 Suara

3) ERWIN AKSA (Golkar) 39.051 Suara

4) Drs. H. ADANG DARADJATUN (PKS) 18.400 Suara

5) RAHAYU SARASWATI D. DJOJOHADIKUSUMO (Gerindra) 9.951 Suara

6) AHMAD SAHRONI, S.E., M.I.Kom. (NasDem) 31.224 Suara

7) Sigit Purnomo, S.A.P. (Pasha Ungu) (PAN) 11.202 Suara

8) Prof. Asc. Dr. DARMADI DURIANTO (PDIP) 18.952 Suara

Baca Juga: 10 Caleg ini Mungkin Maju ke DPR RI Dapil Banten 3, Nama Besar Melenggang di 'Dapil Neraka', Golkar 2 Kursi

Ada kejutan yang terjadi di Dapil DKI Jakarta 3 ini, beberapa nama besar yang kemungkinan tidak lolos ke senayan.

Untuk diketahui, ada beberapa nama besar yang kemungkinan lolos ke DPR RI dari Dapil DKI Jakarta 3 ini seperti Grace Natalie, Ahmad Sahroni, Adang Daradjatun hingga Sigit Purnomo alias Pasha Ungu.

Beberapa nama tersebut adalah Riza Patria dari Gerindra dan mantan Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar.

Selain itu, ada juga nama Stefan Willy Umboh (Stefan William) yang gagal lolos dari Dapil DKI Jakarta 3 ini.

Hingga artikel ini dibuat, untuk perhitungan suara masuk DPR RI Dapil DKI Jakarta 2 baru mencapai 50,88 persen.

Disclaimer: Ini hanya alokasi sementara menggunakan metode Sainte Lague, hasil sebenarnya berdasarkan keputusan KPU yang akan datang, data bisa saja terus berubah sesuai dengan jumlah suara masuk.

Demikian hasil perhitungan sementara Pemilu 2024 untuk DPR RI dari Dapil DKI Jakarta 3.***

Editor: Rahman Wahid

Sumber: pemilu2024.kpu.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler