Tak Sekadar Menahan Lapar dan Haus, 5 Bentuk Ketakwaan Ini Bisa Didapatkan Saat Berpuasa, Apa Saja?

- 2 April 2022, 13:51 WIB
5 bentuk ketakwaan yang bisa diperoleh saat berpuasa.
5 bentuk ketakwaan yang bisa diperoleh saat berpuasa. /Pexels/Abdulmeilk Aldawsari

ZONABANTEN.com - Puasa, salah satu dari rukun Islam ini tidak hanya mengajarkan Muslim untuk sekedar menahan lapar dan haus.

Dalam agama Islam, tujuan dari puasa adalah pembelajaran untuk meningkatkan ketakwaan.

Dalam Al Qur'an, ketakwaan dibahas lebih dari 158 ayat dan terdapat ratusan hadits terkait takwa.

Apabila seseorang memiliki ketakwaan, dengan ketakwaannya ia sadar akan adanya Allah sehingga berusaha sebaik mungkin untuk hidup sesuai dengan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.

Baca Juga: 10 Link Twibbon Hari Kesadaran Autisme Sedunia 2022, Bisa Dibagikan ke Media Sosial

Al-Qur'an juga menggunakan kata takwa yang berarti kesadaran akan Allah, takut akan Allah, menyembah Allah, ketulusan dalam iman, dan menghindari ketidaktaatan kepada Allah.

Untuk memperoleh ketakwaan kepada Allah, bisa kita dapatkan dari berpuasa, apalagi pada momen puasa di bulan Ramadhan.

Dikutip dari Islam Online, berikut 5 bentuk ketakwaan yang bisa didapatkan saat berpuasa:

1. Mengajarkan Keikhlasan.
Berbeda dengan Sholat, Sedekah, dan Haji, Puasa adalah perbuatan yang tidak terlihat.
Hanya Allah dan orang yang berpuasa saja yang tahu apakah dia berpuasa atau tidak.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x