Tanggal 11 Desember UNICEF Didirikan, Membantu Anak-anak di Seluruh Dunia Selama Lebih dari 75 Tahun

- 11 Desember 2023, 11:20 WIB
Sejarah singkat didirikannya UNICEF yang telah membantu anak-anak di dunia sejak 11 Desember 1946
Sejarah singkat didirikannya UNICEF yang telah membantu anak-anak di dunia sejak 11 Desember 1946 /UNICEF

ZONABANTEN.com – Tanggal 11 Desember UNICEF didirikan, membantu anak-anak di seluruh dunia selama lebih dari 75 tahun. United Nations Children’s Fund atau UNICEF adalah salah satu organisasi PBB yang mememberikan bantuan kemanusiaan dan kesejahteraan bagi anak-anak di beberapa wilayah di dunia.

UNICEF bekerja di tempat-tempat tersulit di dunia untuk menjangkau anak-anak dan remaja yang paling kurang beruntung, serta untuk melindungi hak setiap anak, di mana saja.

Di lebih dari 190 negara dan wilayah, UNICEF melakukan apapun untuk membantu anak-anak bertahan hidup, berkembang, dan memenuhi potensi mereka, dari masa kanak-kanak hingga remaja.

Baca Juga: Sejarah Didirikannya UNICEF, Lebih dari 70 Tahun Membantu dan Menyejahterakan Anak-anak di Seluruh Dunia 

UNICEF memberikan bantuan dan harapan yang menyelamatkan nyawa bagi anak-anak dan keluarga.

Dana Darurat Anak Internasional PBB atau UNICEF didirikan pada tahun 11 Desember 1946, setelah Perang Dunia II.

Mandat UNICEF adalah untuk membantu anak-anak dan remaja yang kehidupan dan masa depannya terancam, tidak peduli peran apa yang dimainkan negara mereka dalam perang.

Baca Juga: UNICEF dan KSrelief Sepakat untuk Sediakan Layanan Kesehatan Ibu dan Bayi di Yaman 

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: UNICEF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x