Daftar Negara dengan Nilai Mata Uang Terendah di Dunia, Indonesia Termasuk

- 4 Juli 2023, 14:31 WIB
Termasuk Indonesia, berikut daftar negara dengan nilai mata uang terendah di dunia.
Termasuk Indonesia, berikut daftar negara dengan nilai mata uang terendah di dunia. /Pexels

ZONABANTEN.com – Banyak orang berpikir bahwa dolar Amerika Serikat adalah salah satu mata uang terkuat di dunia. Namun, ada pula yang mungkin tidak tahu negara mana yang memiliki nilai mata uang  terendah di dunia.

Seperti yang kita ketahui, dolar Amerika Serikat adalah mata uang yang paling banyak ditukarkan di dunia. Namun, dolar bukanlah mata uang terkuat di dunia, melainkan Dinar Kuwait (KWD).

Lalu, negara mana yang memiliki nilai mata uang terendah di dunia dan apa penyebab utama suatu negara mempunyai mata uang tersebut?

Mata uang negara asing atau luar negeri selalu diperdagangkan secara berpasangan. Contohnya, jika kita membeli rupee India dengan dong Vietnam, maka mata uang selalu dihargai relatif terhadap mata uang lain yang dikenal sebagai nilai tukar.

Penyebab utama suatu negara memiliki nilai mata uang yang rendah dipengaruhi oleh harga barang dan jasa dalam mata uang asing.

Misalnya, jika rupiah melemah terhadap rupee, biaya liburan di India akan lebih mahal dalam mata uang rupiah.

Baca Juga: Dana KJP Plus Juli Cuma Bisa Ditarik Rp100 Ribu, Sisanya Gunakan di Merchant Ini Saja

Di samping itu, ada juga beberapa penyebab utama suatu negara memiliki nilai mata uang yang rendah, yaitu:

  1. Tingkat inflasi
  2. Resesi
  3. Suku bunga
  4. Utang pemerintah
  5. Ketidakstabilan politik

Selain itu, penurunan nilai mata uang juga dipengaruhi oleh berbagai faktor negara itu sendiri.

Rial Iran (IRR) menduduki peringkat teratas dalam daftar nilai mata uang terendah di dunia. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu berakhirnya Revolusi Islam pada tahun 1979 yang diikuti oleh penarikan investor asing.

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: Forbes


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x