Jadi Salah Satu Negara dengan Jemaah Terbanyak, Penggunaan Bahasa Indonesia Kian Populer di Madinah

- 23 Juni 2022, 15:42 WIB
Bahasa Indonesia Kian Populer di Madinah
Bahasa Indonesia Kian Populer di Madinah /kemenag.go.id

 

ZONABANTEN.com – Bagi jemaah haji maupun umroh asal Indonesia, kini tidak perlu lagi khawatir karena kesulitan berbahasa Arab saat menjalankan ibadah ke tanah haram, Madinah.

Pasalnya, penggunaan bahasa Indonesia kini kian populer di kota tersebut. Banyak ruang publik, seperti masjid, toko-toko penjualan souvenir, kawasan komersial, hingga papan informasi yang menggunakan bahasa Indonesia.

Dikutip ZONABANTEN.com dari laman kemenag.go.id, pada Kamis, 23 Juni 2022, sejumlah papan informasi, seperti papan petunjuk tempat salat dan wudhu dalam bahasa Indonesia ditemukan di area Masjid Nabawi, yang tentunya dapat memudahkan jemaah Indonesia.

Baca Juga: Bagaikan Tradisi! Catatan 30 Tahun Terakhir Gempa Mematikan Memakan Ribuan Korba Jiwa di Wilayah Afghanistan

Seorang penjaga di kawasan Masjid Nabawi, Abdurrahman mengatakan penggunaan bahasa Indonesia pada tanda-tanda jalan tersebut karena Indonesia merupakan salah satu negara yang paling banyak jemaahnya di Madinah, terutama saat musim haji.

Abdurrahman juga menambahkan, penggunaan papan informasi tersebut diharapkan dapat memudahkan mereka.

"Untuk memudahkan jemaah dari Indonesia, mereka sangat ramai di sini," ujar Abdurrahman.

Selain papan informasi, banyak penjaga toko yang paham dan bisa berbahasa Indonesia, walau dengan penggunaan kosakata dan ungkapan yang singkat, seperti murah-murah, mari lihat dulu, barang bagus, model baru, ada diskon, dan lihat gratis ambil bayar.

Baca Juga: Bansos BPNT 2022 Masih Cair, Cek Daftar Penerimanya di Link Ini, Bisa Dapat Bantuan Rp600 Ribu Setiap 3 Bulan

Penggunaan bahasa Indonesia oleh para penjaga toko tersebut tentu punya tujuan untuk memikat pembeli dari Indonesia.

Di samping itu, sejumlah pelayan hotel juga kerap menggunakan bahasa Indonesia. Sehingga hal tersebut pun dapat membuat jemaah haji atau umroh asal Indonesia dengan mudah berkomunikasi di tempat-tempat umum.***

 

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah