Perangi Wabah Covid-19, China kembali Lockdown Jutaan Warganya

- 11 Januari 2022, 21:35 WIB
China Kembali Terapkan Lockdown/pixabay
China Kembali Terapkan Lockdown/pixabay /

Wakil direktur Huang Chun mengatakan varian Omicron menyebar dengan cepat di seluruh dunia.

Namun mereka telah menyiapkan sistem bubble tertutup untuk atlet, karyawan, dan orang lain yang hadir.

Pihak berwenang Hong Kong dilaporkan telah merencanakan untuk melarang semua penumpang transit internasional yang datang dari sekitar 150 tempat.

Bloomberg melaporkan pada hari Senin, 10 Januari 2022, larangan itu akan diperluas ke penumpang udara dari negara-negara "Grup A" yang telah ditetapkan berisiko tinggi mulai 15 Januari hingga 14 Februari.

Baca Juga: VAST Entertainment Menindak Tegas Cyberbullying Terhadap Aktris Kim Ji In, Agensi: Ini Tidak Bisa Diabaikan

Menurut Bloomberg, diplomat, pejabat pemerintah, atlet, dan staf yang bepergian ke Olimpiade akan dibebaskan dari larangan tersebut.

China berada di bawah tekanan untuk mempertahankan komitmen resminya terhadap strategi nol-Covid yang telah ditantang oleh wabah terbaru dan kasus Omicron.

Pada Desember pejabat mengklaim telah sepenuhnya memvaksinasi lebih dari 82% dari populasi negara tirai bambu tersebut.

Namun kemudian ada kekhawatiran bahwa Omicron memiliki kemampuan substansial untuk menghindari respon imun dan vaksin saat ini kurang efektif.

Baca Juga: Masyarakat Amerika Serikat Dianjurkan Tepis Perjalanan ke Kanada

Halaman:

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x