Biografi Lengkap Pangeran Majed bin Abdul Aziz Al Saud, Ternyata Sosok Pejuang Kemanusiaan di Arab Saudi

- 28 Desember 2021, 15:31 WIB
 Pangeran Majed bin Abdul Aziz Al Saud
Pangeran Majed bin Abdul Aziz Al Saud /Ig @majedbinabdullah

ZONABANTEN.com – Berikut adalah biografi dan perjalanan karier hingga kehidupan pribadi Pangeran Majed bin Abdul Aziz Al Saud yang merupakan putra mahkota Arab Saudi.

Pangeran Majed bin Abdul Aziz Al Saud merupakan anak dari pasangan Raja Arab Saudi yaitu Abdul Aziz dengan istrinya yang bernama Muhdi.

Pangeran Majed bin Abdul Aziz Al Saud lahir di Riyadh pada 19 Oktober 1938 dan menjalani pendidikan formalnya di Riyadh.

Baca Juga: Perahu yang Membawa Pengungsi Rohingya Terdampar di Aceh, Krisis Kemanusiaan Masih Berlanjut

Ibu Pangeran Majed bin Abdul Aziz Al Saud adalah seorang wanita asal Armenia, Pangeran Majed bin Abdul Aziz Al Saud memiliki saudara laki-laki bernama Sattam bin Abdulaziz dan dua saudara perempuan bernama Sultana binti Abdulaziz dan Haya binti Abdulaziz.

Pangeran Majed bin Abdul Aziz Al Saud memulai kariernya di dunia bisnis pada akhir tahun 1975, kemudian ia diangkat oleh Raja Khalid sebagai menteri urusan kota dan pedesaan si Arab Saudi.

Pangeran Majed bin Abdul Aziz Al Saud secara bersamaan juga bergabung dengan kabinet Arab Saudi dan diangkat menjadi menteri pekerjaan umum dan perumahan.

Baca Juga: Lonjakan Omicron di Singapura, Vaksinasi Covid 19 Untuk Anak-anak Mulai Diberlakukan

Pada 3 Maret 1980, Pangeran Majed bin Abdul Aziz Al Saud diangkat menjadi gubernur Wilayah Mekkah menggantkan Fawwaz bin Abdul Aziz.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x