Memilukan! Setiap Hari Ada Tentara Korea Selatan yang Bunuh Diri saat Wajib Militer

- 2 Desember 2021, 12:57 WIB
Memilukan! setiap hari ada tentara Korea Selatan yang bunuh diri saat wajib militer/Tangkapan layar Youtube Kalsey the Korean
Memilukan! setiap hari ada tentara Korea Selatan yang bunuh diri saat wajib militer/Tangkapan layar Youtube Kalsey the Korean /

ZONABANTEN.com - Setiap hari ada tentara Korea Selatan yang bunuh diri saat melaksanakan wajib militer. Hal ini diungkapkan sendiri oleh seseorang yang merupakan mantan tentara Korea Selatan.

Dikutip ZONABANTEN.com dari situs Koreaboo, tentara Korea Selatan yang sedang melaksanakan wajib militer jarang menjadi berita, kecuali ada kasus khusus.

Sebab, mereka atau pria Korea Selatan diharuskan menghabiskan delapan belas bulan untuk wajib militer.

Seorang mantan tentara Korea Selatan menceritakan seperti apa kehidupan militer sebenarnya di kanal Youtuber Korea ‘Kelsey the Korean’.  

Baca Juga: Pemerintah Korea Selatan akan Rapat Paripurna Terkait Hukum Wajib Militer bagi Anggota Kpop BTS

Selain mengalami intimidasi, Ia mengungkapkan bahwa bunuh diri adalah kejadian sehari-hari dan hal biasa di kalangan tentara.

Pernyataan mantan tentara Korea Selatan ini tentu mengejutkan. Siapa sangka pria yang pamit untuk menjalankan wajib militer, pulang dengan keadaan tidak bernyawa.

Ia juga mengungkapkan bahwa setidaknya ada dua tentara yang melakukan bunuh diri setiap hari selama wajib militer.

Artinya dalam satu tahun ada 730 tentara Korea Selatan yang meninggal.

Jika mereka wajib militer delapan belas bulan, maka setidaknya ada 1.095 tentara Korea Selatan yang meninggal akibat bunuh diri.

Jumlahnya sangat tidak terduga sehingga Kelsey bereaksi seperti kebanyakan orang, tidak dapat menyembunyikan keterkejutannya.  

Kelsey kemudian mengajukan pertanyaan "Mengapa kejadian ini tidak dilaporkan di berita?,"

Baca Juga: U-Kwon Block B Telah Resmi Menyelesaikan Wajib Militer

Mantan tentara Korea Selatan menjawab bahwa hal itu tidak bisa dilakukan, karena hanya kasus khusus yang akan diberitakan.

Bunuh diri ini terjadi karena mengalami bullying atau faktor lain.

Namun sangat disayangkan bahwa keluarga di rumah yang sedang menunggu kedatangan putranya dari wajib militer, diberitahu kabar memilukan ini.

Kejadian ini membuat situs berita Koreaboo menyisipkan nomor yang dapat dihubungi tentara Korea Selatan atau siapapun jika mengalami depresi dan ingin didengarkan serta mendapatkan dukungan.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x