Ledakan Tanker Bahan Bakar di Afrika Tewaskan 99 Korban, Rumah Sakit Kewalahan Tangani Pasien Luka Bakar

- 7 November 2021, 07:23 WIB
Ledakan Tanker Bahan Bakar di Afrika Tewaskan 99 Korban, Rumah Sakit Kewalahan Tangani Pasien Luka Bakar/REUTERS/Badan Nasional Penanggulangan Bencana-Sierra Leone/
Ledakan Tanker Bahan Bakar di Afrika Tewaskan 99 Korban, Rumah Sakit Kewalahan Tangani Pasien Luka Bakar/REUTERS/Badan Nasional Penanggulangan Bencana-Sierra Leone/ /

ZONABANTEN.com - Sebuah kapal tanker meledak di ibu kota Sierra Leone, Afrika.

Ledakan tersebut menewaskan sedikitnya 99 korban dan 100 lainya mengalami luka bakar.

Kejadian ledakan tersebut terjadi pada Jumat malam dan pada hari Sabtu kemarin petugas membersihkan tempat kejadian di timur Freetown, Wellington.

Petugas membersihkan banyak tubuh terbakar dan cangkang mobil motor yang hangus terbakar.

Korban yang terluka segera dilarikan dan dirawat di rumah sakit dan klinik yang ada di seluruh ibu kota.

Baca Juga: Link Live Streaming La Liga, Valencia vs Atletico Madrid, Prediksi dan H2H

Di sisi lain kecelakaan ini juga memberikan tantangan kembali pada layanan kesehatan Freetown, yang selama ini telah mengalami krisis karena kekurangan dana selama bertahun-tahun.

Selain itu adanya Epidemi E-bola pada tahun 2014 hingga 2016 juga telah memusnahkan 250 staff medis di negara ini.

Rumah sakit Connaught juga kewalahn dalam menangani beberapa korban luka bakar, sehingga beberapa pasien harus dipindahkan ke rumah sakit lain.

Swaray Lengor, seorang manajer program di Federasi Internasional Perhimpunan Palang Merah mengatakan bahwa situasi rumah sakit Connaught sangat mengenaskan.

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x