Apa Kabar Wuhan? Setahun Hadapi corona, Begini Keadaan Sekarang dan Harapan Mayarakat Menyambut 2021

- 20 Desember 2020, 14:09 WIB
Para warga dengan memakai masker pelindung berjalan di sebuah jalan pasar di Wuhan, Provinsi Hubei, pusat penyebaran penyakit virus corona (COVID-19) di China, Senin (6/4/2020).*
Para warga dengan memakai masker pelindung berjalan di sebuah jalan pasar di Wuhan, Provinsi Hubei, pusat penyebaran penyakit virus corona (COVID-19) di China, Senin (6/4/2020).* /Reuters/Aly Song/

Duan Ling(36), Pebisnis: Suami Duan, Fang Yushun, terjangkit COVID-19 pada Februari saat bekerja sebagai ahli bedah. Ia sangat terharu dengan suaminya sebab ia berulang tahun saat suaminya dirawat dan suaminya memberi hadiah meski sedang sakit berupa video yang ia edit selama satu hari.

"Kami telah mengalami banyak hal di tahun 2020, dan saya ingin mengucapkan selamat tinggal pada tahun 2020. Tapi di tahun baru, saya berharap kami bisa punya bayi," ujar Duan.

Lai Yun (38), Pemilik Restoran Jepang: “Saat ini, kami semua di Wuhan merasa waktu berlalu sangat cepat. Seperti menutup kota yang baru terasa kemarin. ”

Baca Juga: Gile Bener! Demi Intip Mantan Model Tanpa Busana, Polisi Ini Gunakan Helikopter

"Saya pikir inspirasi yang diberikan Covid-19 kepada kita adalah bahwa tubuh yang sehat lebih penting daripada apa pun," lanjut Lai.

Wu Mengjing (22), Mahasiswa Desain: “Saya pikir epidemi Wuhan telah memengaruhi terlalu banyak orang. Banyak perusahaan bangkrut dan penduduk menganggur. Ini berdampak besar pada keseluruhan perkembangan Wuhan.” Kata Wu Mengjing.

Ia juga mengutarakan kekhawatirannya sebagai seorang mahasiswa, "Saya sangat khawatir akan ada gelombang kedua di Wuhan, karena ada beberapa wabah yang berulang di berbagai bagian negara, dan jumlah mahasiswa di Wuhan sangat besar,” lanjut Wu Mengjing.

Baca Juga: 7 Pilihan Tanaman Hias Indoor Terbaik Untuk Dirawat di Apartemen

Jiang Honghua (34), Penjual Makanan di Jalan: Berbeda dengan yang lain, Jiang Honghua justru mengungkapkan rasa syukurnya di balik wabah ini karena ia bisa berkumpul bersama dengan keluarga dan hal ini jarang bisa ia dapatkan.

“Saya pikir tahun 2020 saya baik-baik saja, saya merasa beruntung bisa menjaga mata pencaharian seluruh keluarga. Saya berharap di tahun 2021 saya dapat memiliki bisnis yang baik,” harapnya.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah