Update Covid-19 Global: Angka Positif di Jepang Menurun Meski Masih Ada Pasien dengan Gejala Serius

15 Februari 2022, 17:35 WIB
Update Covid-19 Global: Angka Positif di Jepang Menurun Meski Masih Ada Pasien Dengan Gejala Serius /Pixabay/Mailtotobi

ZONABANTEN.com – Jepang mengalami penurunan angka kasus positif Covid-19 di sejumlah daerah mereka.

Dilansir dari Asahi, beberapa daerah melaporkan angka kasus positif yang menurun dari tanggal 13 Februari 2022 menuju tanggal 14 Februari 2022.

Salah satu yang melaporkan penurunan angka positif adalah Tokyo.

Prefektur daerah metropolitan Ibukota negeri sakura ini melaporkan sebanyak 10,334 kasus positif baru. Jumlah tersebut mengalami penurunan sebanyak 1,877 kasus dibanding pekan sebelumnya.

Baca Juga: Mantan Kontestan Girls Planet 999 Kawaguchi Yurina akan Segera Debut Solo di Jepang

Dilaporkan oleh pejabat kesehatan setempat bahwa angka kasus positif yang ada di Tokyo kini mengalami penurunan dalam 6 hari berturut-turut.

Angka rata-rata kasus harian dari pekan sebelumnya hingga 14 Februari 2022 kemarin berada dalam kisaran 15,446.3 per harinya.

Dikatakan bahwa angka rata-rata itu adalah 84.9 persen dari seluruh kasus yang dilaporkan pada pekan sebelumnya.

Baca Juga: Mencekam! Prancis: Semua Siap untuk Serangan Besar-besaran Rusia di Ukraina

Tapi, pihak pejabat kesehatan menyebut jika angka kasus positif dengan gejala serius, yang disebut menghambat penurunan laporan kasus Covid setiap harinya, naik sebanyak 9 angka dari hari sebelumnya menjadi sebanyak 74 kasus.

Pemerintah Tokyo mengkategorikan pasien positif yang harus menggunakan ventilator atau alat bernama ECMO sebagai pasien yang mengalami gejala yang serius.

Mereka juga melaporkan sebanyak 7 pasien positif yang meninggal dunia. Semuanya disebut berusia sekitar 70 tahun.

Pada hari yang sama, Osaka melaporkan sebanyak 7,997 kasus positif baru.

Baca Juga: Update Covid-19 Global: Tokyo Laporkan Kasus Pertama Kematian Isolasi Mandiri di Rumah

Ini merupakan penurunan yang terjadi dalam 3 hari berturut-turut, setelah sehari sebelumnya ada sebanyak 12,574 kasus positif di salah satu prefektur yang ada di wilayah Kansai itu.

Pemerintah Osaka melaporkan bahwa ada sebanyak 9 pasien positif yang dinyatakan meninggal dunia.

Di hari yang sama, Hirofumi Yoshimura selaku gubernur prefektur Osaka, mengatakan bahwa ia dan pihaknya memutuskan mengurungkan niat untuk melakukan permohonan aktivasi ‘State of Emergency‘ kepada pemerintah pusat.

Yoshimura menyebut bahwa penurunan angka kasus positif yang dilaporkan kini sudah mengalami penurunan.

Baca Juga: Jumlah COVID-19 Menurun, Pemerintah Indonesia akan Potong Masa Karantina Para Wisatawan

Selain Tokyo dan Osaka, terdapat daerah lain yang melaporkan penurunan angka positif Covid-19.

Salah satunya adalah prefektur Ibaraki.

Dari sebanyak 1,180 kasus positif yang dilaporkan pada 13 Februari 2022, terdapat penurunan sehingga pada 14 Februari 2022, kasus positif harian di Ibaraki berjumlah 1,121.

Daerah lain seperti prefektur Saitama, Kanagawa, serta Shizuoka juga melaporkan penurunan angka kasus harian.

Namun, terdapat daerah yang malah melaporkan kenaikan angka kasus positif.

Baca Juga: Update Covid-19 Global: Jepang Kurangi Durasi Rawat Inap untuk Pasien Bergejala Ringan

Prefektur Niigata melaporkan bahwa ada sebanyak 407 kasus positif baru di hari Senin kemarin. Naik dari hari Minggu yang disebut ada sebanyak 347 kasus.

Kenaikan angka kasus positif juga dilaporkan terjadi di prefektur Kyoto. Dari 1,687 kasus positif pada 13 Februari 2022, Kyoto melaporkan penambahan pasien positif hingga 1,966 kasus.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Asahi

Tags

Terkini

Terpopuler