Rum Coffee and Design, Kafe di Kota Tangerang yang Punya Kopi Berkualitas, Rasanya Pas!

- 27 Februari 2024, 19:27 WIB
Rum Coffee and Design, salah satu tempat ngopi di Kota Tangerang yang recommended untuk dikunjungi.
Rum Coffee and Design, salah satu tempat ngopi di Kota Tangerang yang recommended untuk dikunjungi. /Diskominfo Kota Tangerang

ZONABANTEN.com – Jika Anda mencari tempat ngopi di Kota Tangerang yang menawarkan kopi seduhan berkualitas, mampirlah ke Rum Coffee and Design. Kafe ini cocok dikunjungi untuk bersantai atau bekerja secara work from home.

Menurut Research and Development Rum Coffee and Design, Fedro, nama kafe ini berasal dari kata ‘Room’ yang berarti ruangan. Pihaknya ingin menghadirkan tempat ngopi dengan suasana yang menenangkan, cocok untuk Anda yang ingin mengerjakan tugas-tugas tanpa kebisingan.

“Rum Coffee and Design sendiri memiliki dua konsep, yakni indoor dan outdoor, di mana untuk indoor-nya sendiri kami hadirkan jauh dari kebisingan sehingga bisa menjadi kenyamanan tersendiri bagi pelanggan,” katanya.

Baca Juga: Mokopi Puri, Tempat Nongkrong Baru di Kota Tangerang, Konsepnya Super Estetik!

Rum Coffee and Design berdiri sejak Juli 2023 sehingga terbilang baru. Kafe ini menyuguhkan kopi arabika berkualitas dari Malabar, Jawa Barat. Biji kopi yang digunakan di sini benar-benar utuh, tak ada yang pecah sama sekali sehingga kualitasnya terjamin.

Rum Coffee and Design menyajikan kopi beraroma harum yang khas dan aman diminum penderita asam lambung. Jika Anda pencinta kopi, Anda bisa mencicipi Espresso Based, Signature Room, atau Filter Coffee. Tersedia juga aneka teh, susu, dan mocktail.

Selain ngopi, Anda pun bisa bersantap di Rum Coffee and Design. Kafe ini menyediakan sate maranggi dan sate taichan yang kelezatannya terkenal di Nusantara. Satenya juga dibuat dari bahan baku berkualitas dan diolah dengan bumbu-bumbu pilihan sehingga rasanya mantap!

Sate taichan dan sate maranggi di Rum Coffee and Design
Sate taichan dan sate maranggi di Rum Coffee and Design (Foto: Diskominfo Kota Tangerang)

Baca Juga: Sepoi Cafe and Resto, Tempat Nongkrong Bernuansa Bali di Kota Tangerang, Suasananya Bikin Senang

“Baru-baru ini, kami juga menghadirkan menu makanan berat yakni sate maranggi khas Purwakarta dengan harga Rp35 ribu dan juga sate taichan dibandrol dengan harga Rp30 ribu saja per porsinya, di mana semuanya diolah sendiri sehingga rasanya pun enak dan fresh,” ujar Fedro.

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: tangerangkota.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah