5 Tempat Belanja Oleh-Oleh di Bali yang Patut Dikunjungi sebelum Pulang, Semuanya Recommended!

- 31 Januari 2024, 17:22 WIB
Berikut lima tempat belanja oleh-oleh di Bali yang patut dikunjungi sebelum pulang, semuanya recommended!
Berikut lima tempat belanja oleh-oleh di Bali yang patut dikunjungi sebelum pulang, semuanya recommended! /Credit on pic

ZONABANTEN.com – Berwisata ke Bali kurang afdal rasanya jika pulang dengan tangan kosong. Apalagi jika Anda baru pertama kali datang ke sini. Oleh karena itu, kami merekomendasikan lima tempat belanja oleh-oleh di Bali yang patut Anda kunjungi sebelum pulang.

Bali adalah destinasi wisata yang tak hanya populer di Nusantara tapi juga mancanegara. Pulau Dewata ini terkenal akan keindahan pantainya yang eksotis, budayanya yang menarik, dan kulinernya yang unik. Semuanya sangat menarik untuk dieksplorasi.

Jika Anda ingin berwisata ke Bali, jangan lupa membeli oleh-oleh sebelum pulang. Anda tentu ingin memberikan sesuatu kepada keluarga dan teman Anda sebagai kenang-kenangan, bukan? Berikut lima tempat belanja oleh-oleh di Bali yang kami rekomendasikan untuk Anda.

1. Krisna Oleh-Oleh Bali

Salah satu produk yang dijual di Krisna Oleh-Oleh Bali
Salah satu produk yang dijual di Krisna Oleh-Oleh Bali
Krisna Oleh-Oleh Bali menyediakan beragam produk lokal yang sangat menarik. Di sini Anda bisa membeli aneka kerajinan tangan, pernak-pernik, makanan, dan kain batik khas Bali. Toko ini buka 24 jam, lho! Anda bisa menjangkaunya dalam waktu 15 menit saja dari Bandara Ngurah Rai. Krisna Oleh-Oleh Bali juga memiliki cabang di Kuta dan Denpasar.

Baca Juga: 8 Makanan Khas Bali yang Harus Dicoba saat Berwisata ke Pulau Dewata, Semuanya Menggugah Selera!

2. Pasar Seni Kuta

Beberapa oleh-oleh khas Bali yang bisa dibeli di Pasar Seni Kuta
Beberapa oleh-oleh khas Bali yang bisa dibeli di Pasar Seni Kuta
Pasar Seni Kuta berjarak sekitar 400 meter dari Pantai Kuta. Pasar ini sering dikunjungi wisatawan lokal dan mancanegara yang ingin berburu oleh-oleh berkualitas dengan harga terjangkau. Pasar yang mengusung konsep outdoor ini tak pernah sepi pembeli karena lokasinya sangat strategis. Di sini Anda bisa membeli aneka lukisan, mainan kunci, pakaian, dan makanan khas Bali.

3. Pasar Seni Kumbasari

Beberapa oleh-oleh khas Bali yang bisa dibeli di Pasar Seni Kumbasari
Beberapa oleh-oleh khas Bali yang bisa dibeli di Pasar Seni Kumbasari
Pasar Seni Kumbasari adalah landmark atau ikon Denpasar, lho! Pasar ini sangat populer di kalangan wisatawan lokal dan mancanegara. Ada lebih dari seribu toko yang bisa Anda pilih untuk membeli oleh-oleh khas Bali. Di sini Anda bisa menemukan aneka kerajinan tangan dan karya seni rupa yang dijual dengan harga grosir. Namun, parkiran di Pasar Kumbasari cukup sempit sehingga Anda disarankan untuk berjalan kaki saja jika ingin berkunjung ke sini.

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x