Cara-cara Agar Kamu Jadi Pribadi yang Disukai Orang Lain, Nomor 5 Sering Disepelekan padahal Penting!

- 24 Oktober 2022, 13:20 WIB
Ilustrasi disukai orang lain.
Ilustrasi disukai orang lain. /Freepik.com/@freepik

ZONABANTEN.com - Dalam berinteraksi atau berkehidupan sosial dengan orang lain, tentu kita harus menunjukkan perilaku dan sikap yang baik.

Tidak untuk mereka, tetapi untuk diri kita sendiri. Karena perilaku itu mencerminkan derajat dari setiap pribadinya.

Oleh karena itu, kita harus menunjukkan sikap atau perilaku yang baik, agar orang lain suka dan nyaman ketika berada di dekat kita.

Lalu, apa aja sih, cara atau perilaku yang bisa membuat orang menyukai pribadi kita? Mari simak ini informasinya.

Baca Juga: Beasiswa Pendidikan Indonesia 2022 Masih Dibuka! Simak Syarat dan Cara Daftarnya di Sini

1. Jangan sembarangan menggoda atau memanggil orang yang tidak dikenal. Hal ini dapat membuat mereka risih, dan sudah termasuk tindak pelecehan cat calling.

2. Selalu mengucapkan terima kasih kepada orang yang sudah membantumu. Ucapan ini juga diutarakan kepada penjual setelah kamu mendapatkan pelayanan ataupun membayar pesanan.

3. Memuji seseorang saat di depan umum agar dia senang dan mengkritiknya secara pribadi agar dia tidak merasa malu.

4. Jangan memberikan komentar negatif terhadap fisik seseorang, walaupun itu hanya bercanda. Perkara fisik adalah hal sensitif yang bisa menyakiti perasaan orang lain.

5. Jika sedang mengobrol dengan seseorang, jangan sibuk bermain hp. Karena ini merupakan perilaku yang tidak sopan dan tidak menghargai orang lain.

Baca Juga: Penerima Kartu Prakerja Gelombang 47 Akan Dapat 3 Manfaat Ini, Apa Saja? Simak Keuntungannya Berikut

6. Jangan suka menggeser foto ke kanan atau ke kiri saat kamu ditunjukkan sebuah foto di hp seseorang. Karena bisa jadi itu privasi atau aibnya yang dia jaga di dalam album.

7. Jika sedang menempuh perjalanan panjang menggunakan angkutan umum, pastikan kamu dalam keadaan yang sudah siap dan wangi agar orang di sekitarmu tidak merasa risih.

8. Jangan sembarangan memberikan saran, karena bisa jadi dia hanya ingin didengar. Berikanlah saran ketika seseorang yang curhat tersebut memintanya sendiri.

9. Jangan membuat rencana besar di depan seseorang yang tidak kamu libatkan, karena dapat membuatnya tidak berguna dan merasa disisihkan.

10. Jangan memandang rendah jabatan orang lain. Tetap bersikap sopan, ramah, dan santun kepada siapapun.

Baca Juga: Peringati Hari Dokter Indonesia 2022 dengan 7 Ucapan Selamat Berikut, Cocok Jadi Caption di Media Sosial

Nah, itulah beberapa cara atau kebiasaan yang bisa kamu lakukan jika ingin disukai oleh banyak orang. Sejauh ini, ada yang sudah kamu lakukan belum, nih, sob?***

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: Instagram @moonbowthread


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x