Ternyata, Tidur Saat Rambut Basah Punya Efek Buruk Bagi Kesehatan

- 22 Februari 2021, 15:19 WIB
Ilustrasi tidur dengan rambut basah
Ilustrasi tidur dengan rambut basah /Pixabay

ZONA BANTEN – Ternyata, tidur dalam kondisi rambut basah bisa menyebabkan kerusakan bagi rambut Anda.

Pakar Dermatologi Steven D. Shapiro mengungkapkan seseorang tidur dalam keadaan rambut basah mengakibatkan kerontokan dan pilek.

Dia menjelaskan, rambut basah membuat rambut lunak dan lemah di bagian helainya, sehingga mudah rontok dan patah di atas bantal.

Baca Juga: Estonia, Satu-satunya Negara di Dunia dengan Presiden dan Perdana Menteri Wanita, Sukses Tangani Covid-19 

Menurutnya, bila posisi rambut basah maka kulit pun ikut basah.

Hal itu dapat menyebabkan pertumbuhan bakteri, jamur berlebihan apabila tetap lembab untuk jangka waktu yang lama.

“Hasilnya, meningkatnya risiko perkembangan folikulitis (radang folikel rambut) dan Seborrhea (penyebab ketombe),” ujar Shapiro, sebagaimana dikutip dari Antara News beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: Wujud Nyata Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Sediakan Air Bersih untuk NTT 

Shapiro menambahkan tidur dalam keadaan rambut basah menyebabkan rambut berminyak di pagi hari.

Jika minyak tersebut terlalu banyak menempel maka kulit kepala mengalami kekeringan dan gejala sakit kepala.

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x