3 Jenis Pupuk yang Baik untuk Tanaman Hias Indoor dan Cara Menggunakannya

- 23 Desember 2020, 14:42 WIB
3 Jenis Pupuk yang Baik Untuk Tanaman Hias Indoor dan Cara Menggunakannya
3 Jenis Pupuk yang Baik Untuk Tanaman Hias Indoor dan Cara Menggunakannya /Pexels

ZONABANTEN.com - Tanaman hias indoor saat ini sedang digemari banyak orang karena bentuk dan warnanya yang indah dapat mempercantik berbagai sudut di rumah.

Perawatan tanaman hias indoor tentu berbeda dengan yang berada di halaman rumah atau outdoor, karena tanaman hias indoor tidak secara alami mendapat hujan, sinar mentari melimpah.

Karena di tempatkan di dalam pot, akarnya tidak bebas mencari makanan dalam tanah yang luas sehingga nutrisinya terbatas pada apa yang terkandung dalam tanah di pot. Karena itulah, tanaman hias indoor perlu diberi tambahan nutrisi dari pupuk.

Baca Juga: Berbahaya! Kebiasaan Menggigit Kuku Bisa Sebabkan Peradangan Ujung Saraf

Ketika tanah pot masih baru serta segar, tanaman hias indoor memang belum membutuhkan pupuk karena sudah banyak media tanah untuk pot yang sudah dicampur pupuk dan bahan tambahan lainnya untuk memberikan nutrisi.

Tapi, setelah sekira 2 bulan, tanaman hias indoor akan menghabiskan semua nutrisi dalam tanah pot, sehingga membutuhkan pupuk tambahan agar tetap subur.

Dilansir dari Leafy Place, inilah aneka pupuk yang bisa digunakan untuk tanaman hias indoor:

Baca Juga: Ketahuan! Ini 15 Tanda Temanmu Bermuka Dua, Diantaranya Sering Gosip dan Senang Buat Drama Denganmu

  1. Pupuk cair

Pupuk cair untuk tanaman hias lebih mudah diberikan dan dikontrol, Anda hanya perlu mencairkan pupuk sesuai kebutuhan, lalu berikan pada tanaman hias yang membutuhkan.

Jika menggunakan pupuk cair, maka Anda tak perlu sering memberi pupuk lagi untuk tanaman hias hingga beberapa bulan ke depan, karena satu sendok teh pupuk saja bisa cukup untuk beberapa liter air

Sebaiknya pupuk cair ini digunakan saat Anda mempunyai banyak tanaman hias yang perlu diberi pupuk. Apabila tanaman hiasnya tidak banyak, mungkin Anda akan membuang sisa pupuk yang berlebihan.

Baca Juga: Gus Yaqut Jadi Menteri Agama, Mardani: Jangan jualan Isu Radikalisme, Bikin Investor Ragu

  1. Pupuk granul

Ini adalah pupik yang sebagian atau seluruhnya berasal dari bahan organik dalam bentuk butiran padat.

Pupuk granul sangat baik untuk dicampur saat melakukan penggantian media tanah dalam pot (repotting).

Caranya, ganti tanah tanaman hias Anda dengan yang lebih segar, campurkan pupuk granul sesuai kebutuhan.

Baca Juga: Amerika: Indonesia Bisa Dapatkan 1 Miliar Dolar Atau Lebih jika Mau Buka Hubungan dengan Israel

Pupuk jenis ini akan merilis nutrisi ketika tanaman hias disiram, kandungan hara juga lengkap dan pelepasan hara lebih terkendali.

  1. Pupuk organik

Pupuk organik untuk tanaman hias bisa berupa pupuk cair, granul, atau pupuk slow release. Tapi, sebaiknya Anda menggunakan pupuk organik karena lebih ramah lingkungan sekaligus memperbaiki struktur tanah.

Kelebihan lainnya, pupuk organik cair bisa mengurangi risiko akar terbakar dan kelebihan mineral pada tanah ketika digunakan untuk tanaman hias indoor.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Leafy Place


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah