Sering Takut Hantu, Apakah Benar Hantu Ada dan Kenapa Orang Suka Nonton Film Horror?

17 Februari 2022, 22:53 WIB
ilustrasi hantu / Pexels

ZONABANTEN.com - Ketika sedang berkumpul dengan teman, cerita soal hantu selalu jadi hal yang seru.

Walaupun sesudahnya jadi terbayang dan takut untuk pergi ke kamar mandi sendiri, namun cerita hantu tidak pernah habis untuk dibahas.

Lalu, apakah hantu itu memang benar adanya? Keberadaan dari mahluk tak kasat ini masih diperdebatkan.

Beberapa orang berpendapat jika hantu tidak ada, namun banyak juga yang percaya jika hantu memang ada. 

Bahkan mereka yang percaya pernah menyaksikan wujudnya secara langsung.

Mengutip dari kanal Youtube Kok Bisa dalam video berjudul Mengapa Kita Suka Nonton Film Horor? nyatanya sampai saat ini belum ada ilmuwan yang berhasil membuktikan wujud dari hantu.

Para ahli berkesimpulan bahwa perasaan melihat atau mendengar hantu berasal dari:

- medan magnet yang kuat 

- suara berfrekuensi rendah

- zat kimia yang mempengaruhi kerja otak

Baca Juga: Seram! Pramugari Ini Ungkap Pengalaman Mistis Saat Sosok Hantu Memesan Teh Dalam Sebuah Penerbangan

Walaupun begitu, dalam penelitian ilmu sosial, kisah-kisah soal hantu justru bertaburan.

Hal ini berarti fenomena penampakan hantu memang banyak "ditemukan" dan sudah ada sejak zaman peradaban manusia dimulai.

Jika ditelusuri, hantu dan mahluk gaib sudah ada sejak zaman mesir kuno. Kemudian peradaban berkembang, hingga manusia memiliki kebudayaan.

Selain itu juga muncul agama-agama yang menjelaskan mengenai roh dalan diri mahluk hidup, termasuk manusia.

Lalu ditambah dengan adanya keyakinan yang menjelaskan soal kehidupan setelah kematian, termasuk soal hantu.

Karena fenomena hantu ini bersinggungan dengan kebudayaan, maka setiap hantu akan berbeda tergantung dengan daerahnya.

Misalnya, sosok Banshee di Britania Raya, Mae Nak di Thailand, dan Kuntilanak di Indonesia.

Zaman dahulu, seorang ilmuwan antropologi dari Indonesia meneliti tentang hantu di Pulau Jawa.

Ia menemukan jenis-jenis hantu, misalnya hantu yang menakuti manusia, hantu yang merasuki manusia, dan pencuri uang.

Baca Juga: 6 Ciri Kamu Sedang Diikuti Makhluk Halus, Nomor 3 dan 5 Sering Dialami Tanpa Sadar, Cek Sebelum Terlambat!

Berbeda dengan penelitian El Vocero Ciencia yang menekankan pada bukti eksperimen.

Para peneliti di social science bertanya kepada orang-orang yang mengaku pernah melihat sosok tak kasat mata ini dan dengan begitu menerima adanya hantu di masyarakat.

Walaupun begitu, peneliti belum ada yang memastikan bahwa hantu benar-benar nyata. Mungkin hal ini disebabkan belum dapat dipahami oleh akal manusia yang terbatas.

Jika hantu memang menakutkan, lantas kenapa banyak orang gemar menonton film hantu?

Menurut Frank Farley, Profesor Psikologi dari Temple University di Piladelphia, Amerika Serikat, seseorang yang menyukai hal-hal horror memiliki kepribadian tipe T.

Kepribadian tipe T adalah orang-orang yang suka tantangan alias Thrill-Seeker. Bukannya menjauhi, orang-orang ini justru menyukai sensasi yang dipicu oleh rasa takut. 

Baca Juga: Inilah Weton yang Mampu Mengalahkan Makhluk Halus Karena Memiliki Kekuatan Spiritual Besar

Fenomena ini bisa dijelaskan secara ilmiah, pada zaman purba kita merasa takut saat ada ancaman.

Di abad ke 21, sensasi yang sama bisa didapatkan dengan cara yang lebih aman, yaitu dengan menonton film horror.

Saat ketakutan, otak akan mengeluarkan hormon adrenalin untuk respon hal yang berbahaya. 

Saat mengalami banjir adrenalin maka jantung akan berdebar,indra akan lebih peka, dan tubuh pun akan bersemangat dan bertenaga.

Menurut peneliti menonton film horror bisa memberikan ketenangan batin karena kita mengetahui itu tidak nyata.***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: YouTube Kok Bisa

Tags

Terkini

Terpopuler