Aturan Baru Twitter yang Melarang Berbagai Foto Tanpa Persetujuan Pemilik

- 1 Desember 2021, 15:32 WIB
Ilustrasi Logo Aplikasi Twitter
Ilustrasi Logo Aplikasi Twitter /Unsplash/Jeremy Bezanger

ZONABANTEN.com - Twitter meluncurkan aturan baru pada Selasa, 30 November 2021, sehari setelah pergantian CEO.

Isi aturan tersebut akan memblokir pengguna yang membagikan gambar pribadi orang lain tanpa persetujuan orang tersebut.

Perubahan itu terjadi sehari setelah salah satu pendiri Twitter, Jack Dorsey mengumumkan dia akan meninggalkan perusahaan, dan menyerahkan tugas CEO kepada eksekutif perusahaan, Parag Agrawal.

Baca Juga: Nonton Film Home Alone Sambil Dikelilingi Salju di Mall Dubai

Di bawah aturan baru, orang-orang yang bukan figur publik dapat meminta Twitter untuk menghapus gambar atau video mereka yang mereka diposting tanpa izin.

Twitter mengatakan kebijakan ini tidak berlaku untuk figur publik atau individu ketika media dan teks tweet yang menyertainya dibagikan untuk kepentingan publik atau menambah nilai pada wacana publik.

"Kami akan selalu mencoba untuk menilai konteks dimana konten dibagikan dan, dalam kasus seperti itu, kami dapat mengizinkan gambar atau video untuk tetap berada di layanan," tambah perusahaan.

Hak pengguna Internet untuk mengajukan banding ke platform ketika gambar atau data tentang mereka diposting oleh pihak ketiga.

Baca Juga: Genshin Impact Versi 2.3: Panduan Hangout Event Gorou

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x