Apple Beri Tahu Penggunanya untuk Berhenti Gunakan Google Maps, Ternyata Karena Hal Ini

25 Desember 2021, 20:06 WIB
Apple Beri Tahu Penggunanya untuk Berhenti Gunakan Google Maps, Ternyata Karena Hal Ini /Instagram @appleosophy

ZONABANTEN.com – Perusahaan Apple secara resmi memberi tahu para penggunanya untuk berhenti gunakan Google Maps.

Perusahaan teknologi multinasional yang berpusat di California itu, mengatakan jika para penggunanya harus berhenti menggunakan Google Maps demi Apple Maps.

Baru-baru ini, dalam sebuah wawancara, David Dorn, pemimpin produk Apple Maps dan juga Meg Frost pemimpin desain produk itu, memberikan 3 alasan mengapa layanan mereka lebih baik dibandingkan pesaingnya.

Baca Juga: Apakah Cokelat Panas Mengandung Kafein? Begini Perbandingan dengan Minuman Lainnya

Pertama, pihak Apple Inc. melakukan investasi besar ke dalam Apple Maps untuk melakukan perbaikan.

Apple bahkan menghabiskan miliaran dolar untuk aplikasi tersebut, sejak diluncurkan pada tahun 2012 lalu.

Kedua, aplikasi ini berfokus pada privasi pengguna. Apple juga mengklaim bahwa pihaknya menawarkan perlindungan data yang lebih baik daripada pesaing lain, seperti Google Maps dan Waze.

Dan yang terakhir, cara Apple Maps berintegrasi dengan perangkat dan layanan Apple lainnya, tidak seperti para pesaing.

Baca Juga: Sudah Tahu? 3 Fitur Terbaru Ini Hadir di WhatsApp Setelah Lakukan Update Aplikasi

David dan Meg juga mengungkapkan jika ada perombakan pada aplikasi tersebut di sistem operasi paling terbaru Apple, yaitu iOS 15.

Para pembuatnya melakukan peningkatan besar pada petunjuk arah dan navigasi di Apple Maps, untuk para pengemudi, pejalan kaki, dan naik bus serta kereta api.

Bahkan Meg juga mengklaim bahwa pengguna bisa memahami persimpangan jalan yang rumit dengan lebih cepat daripada sebelumnya.

“Detail itu membantu dengan keputusan sepersekian detik yang akan pengguna lakukan. Jadi kami ingin lebih aman dan memuaskan secara visual untuk dinavigasi,” ujarnya.

Baca Juga: 4 Kontestan 'Girls Planet 999' Akan Debut Bersama dalam Girl Group Baru

Apple juga menambahkan Globe 3D dan Landmark 3D ke Apple Maps, di iOS 15. Ini berarti, bangunan seperti Big Ben dan Patung Liberty akan tampil secara detail.

Meskipun Apple telah mengklaim bahwa pihaknya melakukan peningkatan secara signifikan, tetapi hal itu masih jauh dari kata sempurna, apalagi jika dibandingkan dengan pesaingannya.

Aplikasi ini memperbarui data petanya lebih jarang daripada Google Maps maupun Waze, yang berarti arah dan lokasinya tidak selalu tepat.

Baca Juga: Cerita Jay ENHYPEN Tentang Lagu BTS yang Menginspirasinya Menjadi Idol

Sebuah laporan di forum Apple, menunjukkan bahwa alat navigasi Apple juga sering memberikan arah yang tidak akurat. Pemuatan datanya juga seringkali lambat.

Yang jelas, Apple Inc. masih punya banyak PR untuk terus memperbaiki aplikasi tersebut. ***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: The Sun

Tags

Terkini

Terpopuler