Akrab dengan Putra Tunggal Ganjar Pranowo, Ini Profil Eca Aura Anak Pengusaha Tajir Asal Malang

- 24 Oktober 2023, 14:40 WIB
Profil Eca Aura, anak konglomerat asal Malang yang kini akrab dengan Alam Ganjar, anak Ganjar Pranowo.
Profil Eca Aura, anak konglomerat asal Malang yang kini akrab dengan Alam Ganjar, anak Ganjar Pranowo. /Instagram @elsaaajapasal

ZONABANTEN.com - Putra Ganjar Pranowo, Muhammad Zinedine Alam Ganjar atau yang akrab disapa Alam Ganjar, belakangan ini menjadi sosok idola baru di media sosial. Terlebih wajah Alam Ganjar dinilai mirip dengan aktor tampan asal Korea Selatan yang berperan dalam K-drama 'Our Beloved Summer', Choi Woo Shik.

Elsa Japasal yang akrab dipanggil Eca seringkali meramaikan FYP TikTok berkat kedekatannya dengan anak bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo, Alam Ganjar.

Keduanya terlihat akrab sejak hadir dalam event Futsal Charity match yang digelar The House of Revolution bersama AHHA Media Production. Dalam event tersebut, Eca dan Alam berada dalam satu tim bersama sederet artis Tanah Air.

Sebuah akun TikTok fanbase bernama @alamganjarr mengunggah momen pemuda 21 tahun itu dengan seorang brand ambassador e-sport yaitu Eca Aura.

Akun TikTok itu pun langsung diserbu komentar warganet yang kemudian menjodoh-jodohkan keduanya. Bahkan, momen kebersamaan Alam dan Eca ketika mengampanyekan dukungan sosial untuk para penyandang disabilitas telah ditonton sembilan juta kali.

“pasangan yang cocok nih serasii bangett” ujar salah satu warganet.

Lantas siapa Eca Aura yang kini dijodoh-jodohkan warganet dengan Alam Ganjar? Berikut sosok dan profil Eca Aura.

Baca Juga: Diduga Menghina Agama Umat Kristiani, TikToker Asal Sumut Ditangkap Polisi

Profil Eca Aura

Tak beda jauh dari Alam Ganjar, Eca Aura rupanya baru akan berusia 22 tahun bulan depan. Gadis berparas cantik ini lahir di Makassar pada 14 November 2001 silam. Meskipun lahir di Makassar, ia dibesarkan di Malang, Jawa Timur.

Setelah menyelesaikan pendidikannya di SMA Katolik Rajawali, Eca sempat melanjutkan pendidikannya di Malaysia, tepatnya di Taylor’s University. Sayangnya, Eca tidak dapat melanjutkan kuliahnya di sana karena kondisi pandemi Covid-19 saat itu sangat buruk.

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x