Profil Lee Ha Nui ‘Honey Lee’, Pernah jadi Miss Korea Selatan hingga Sukarelawan UNICEF

- 22 Desember 2021, 14:36 WIB
Honey Lee, aktris Korea Selatan yang pernah menjadi Miss Korea Selatan dan sukarelawan UNICEF.
Honey Lee, aktris Korea Selatan yang pernah menjadi Miss Korea Selatan dan sukarelawan UNICEF. /Instagram/Honey_lee32

ZONABANTEN.com - Lee Ha Nui atau lebih dikenal dengan Honey Lee merupakan seorang model, aktris, dan musisi asal Korea Selatan.

Honey Lee pernah mengikuti ajang kecantikan Miss Korea Selatan dan meraih kemenangan pada tahun 2006.

Berkat kemenangannya itu, Honey Lee berhak mengikuti kontes Miss Universe 2007 yang diadakan di Meksiko.

Honey Lee berhasil meraih posisi runner up ketiga di ajang kecantikan tersebut.

Baca Juga: MBC Music Festival 2021 Hadirkan Teaser Collab Stage, Inilah Para Membernya!

  1. Kehidupan Awal

Honey Lee lahir di Seoul pada 2 Maret 1983. Honey Lee tumbuh di tengah keluarga yang dihormati. Ayahnya merupakan pejabat tinggi pemerintahan, sementara ibunya adalah seorang musisi.

Ibu Lee adalah seorang pemain gayageum (alat musik tradisional Korea). Keterampilannya kemudian diturukan kepada Lee dan kakak perempuannya sejak usia mereka masih belia.

Lee kemudian menjadi terampil dalam bermain gayageum. Bakatnya kemudian dihormati oleh Pusat Seni Kumho.

Lee juga sangat suka dengan olah raga. Dia adalah penggemar scuba diving dan pernah mendapatkan sabuk hitam tingkat tiga untuk bela diri tae-kwondo.

Halaman:

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: The Famous People


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x