Drama Snowdrop Kembali Terkena Masalah, Isu Beli Rating Tinggi Hingga Tutup Kolom Komentar Instagram

- 20 Desember 2021, 09:57 WIB
Drama Snowdrop Kembali Terkena Masalah, Isu Beli Rating Tinggi Hingga Menutup Kolom Komentar Instagram. /Instagram @snowdrop.drama
Drama Snowdrop Kembali Terkena Masalah, Isu Beli Rating Tinggi Hingga Menutup Kolom Komentar Instagram. /Instagram @snowdrop.drama /

ZONABANTEN.com - Masalah drama Snowdrop kembali bertambah lantaran drama ini diduga membeli rating sekaligus menonaktifkan kolom komentar di Instagramnya.

Episode satu Snowdrop yang ditayangkan resmi rupanya menghebohkan jejaring sosial Korea. Pertama adalah masyarakat Korea Selatan telah menandatangani petisi yang dikirim ke Gedung Biru Presiden Korea Selatan meminta untuk berhenti menyiarkan drama ini.

Terpantau pada pukul 4 sore waktu KST, 19 Desember 2021, jumlah tanda tangan telah mencapai 126ribu dari yang sebelumnya 100ribu. Dibutuhkan total 200ribu tanda tangan untuk memberhentikan drama ini.

Sebelumnya, Gedung Biru telah membuat keputusan untuk Snowdrop melanjutkan produksi sebelum disiarkan, namun setelah adanya petisi, keputusan Blue House kemungkinan akan berubah.

Baca Juga: Indonesia 4-1 Malaysia, Instagram Safee Sali Diserbu Warganet karena Pernah Remehkan Timnas

Karena komentar negatif dari mayoritas orang Korea, JTBC bahkan harus menonaktifkan bagian komentar Instagramnya @snowdrop.drama yang menyebabkan semakin dikritik lebih keras.

Selain itu, Nielsen Korea sebuah situs web yang fokus untuk menerbitkan rating diri program acara di Korea memicu kecurigaan bahwa JTBC telah membeli peringkat bagus untuk Snowdrop.

Di situs Korea Thequoo, topik terkait apakah Snowdrop dilarang atau tidak menarik komentar luar biasa dari netizen.

Banyak orang meninggalkan komentar negatif untuk menyerang kru dan aktor. Secara khusus, penonton Korea juga berpikir bahwa Snowdrop telah mendistorsi (penyimpangan) sejarah.

Baca Juga: Drama Snowdrop Bermasalah, Beberapa Sponsor Memilih Mundur

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x