NCT Raih Medali Emas! Berikut Daftar Pemenang ISAC 2022, Ada Idolamu?

14 September 2022, 16:37 WIB
NCT raih medali emas! Berikut daftar pemenang ISAC 2022, ada idolamu? /Twitter @2022ISAC

ZONABNTEN.com – NCT meraih medali emas dalam ISAC (Idol Star Athletic Championship) 2022.

Tahun ini, NCT diwakili oleh tiga membernya saja yaitu Sungchan, Shotaro, dan Jungwoo.

ISAC adalah kompetisi olahraga para idola K-Pop. Ada banyak jenis olahraga yang dipertandingkan, salah satunya adalah panahan yang telah diikuti dan dimenangkan oleh tiga member NCT tersebut.

ISAC 2022 dipandu oleh Dahyun TWICE, Jun Hyunmoo, dan Hongki FTISLAND. Syutingnya berlangsung sejak tanggal 31 Agustus-1 Agustus 2022.

Kompetisi ini kembali digelar oleh MBC setelah dua setengah tahun ditiadakan karena pandemi COVID-19.

Baca Juga: Terpesona dengan Mark NCT, Artis Wanita Korsel Ini Rela Bayar demi Bisa Ngobrol dengan sang Idola

Selama waktu tersebut, banyak idola K-Pop baru yang hadir. Oleh karena itu, ISAC kali ini menarik lebih banyak perhatian.

Berikut daftar pemenang ISAC 2022. Cek apakah nama idolamu ada dalam daftar ini.

1. Panahan

Kategori boys (medali emas: NCT, medali perak: ATEEZ). Kategori girls (medali emas: Brave Girls, medali perak: Jo Yuri, Choi Yena, Park Hyewon).

2. Dance Sports

Kategori boys (juara 1: Intak P1Harmony, Juara 2: Donghan Wei, juara 3: Eunsang YOUNITE, juara 4: Jaechan DKZ).

Kategori girls (juara 1: Xiaoting Kep1er, juara 2: Tsuki Billie, juara 3: Kwon Eunbi, juara 4: Sullyoon NMIXX).

Baca Juga: Orang Tua Shotaro NCT Ternyata Tak Izinkan sang Anak Berkarir sebagai Idola K-Pop, Ini Alasannya

3. e-Sports

Kategori solo game (medali emas: LEW TEMPEST), kategori duo game (medali emas: Bic & Huijun MCND), kategori squad game (medali emas: YOUNITE).

4. 60m Track

Kategori girls (juara 1: May Cherry Bullet, juara 2: Jiwon Cherry Bullet, juara 3: Goeun PURPLE KISS, juara 4: Monday Weeekly, juara 5: Huiyeon LIGHTSUM, juara 6: Hwiseo H1-KEY).

Kategori boys (juara 1: Wooyoung ATEEZ, juara 2: D1 DKB, juara 3: Seunghun CIX, juara 4: Soul P1Harmony, juara 5: Seonghwa ATEEZ, juara 6: Eunchan TEMPEST).

Baca Juga: Ada BTS dan NCT, Inilah 30 Boy Group K-Pop Terbaik di Bulan September 2022, Idolamu Nomor Berapa?

5. 400m Relay

Kategori girls (juara 1: Weeekly, juara 2: Rocket Punch, juara 3: NMIXX, juara 4: Brave Girls).

Kategori boys (juara 1: ATEEZ, juara 2: VERIVERY, juara 3: P1Harmony, juara 4: DKZ).

6. Futsal

Tim yang menang: tim putih (Kim Jaehwan, Ha Sungwoon, Taehoon TAN, D1 DKB, Louis KINGDOM, Minjae MCND, Dongyun DRIPPIN, Kyungyoon DKZ).

Baca Juga: Ikut Manggung di Konser SMTOWN 2022, Jaemin NCT Akhirnya Jadi Fanboy Sukses Gara-Gara Ini

Tim yang kalah: tim biru (WOODZ, Seoho ONEUS, Eunchan TEMPEST, Hyunseung YOUNITE, Junmin ATBO, Jeong Sewoon, Seunghun CIX, Yongseung VERIVERY, Yohan WEi).

Itulah daftar pemenang ISAC 2022. Apakah nama idolamu ada dalam daftar tersebut?***

Editor: Yuliansyah

Sumber: Koreaboo

Tags

Terkini

Terpopuler