Kim Sae Ron Tersandung Skandal DUI, Aktor Senior Lee Soon Jae Beri Wejangan

21 Mei 2022, 17:45 WIB
Aktor Lee Soon Jae dan aktris Kim Sae Ron. /Kolase foto dari Instagram @ron_sae dan Twitter @kbizoom

ZONABANTEN.com – Baru-baru ini, Kim Sae Ron menjadi salah satu topik perbincangan hangat di kalangan warganet.

Pasalnya, Kim Sae Ron tersandung skandal DUI (Driving Under Influence). Ia disebut telah mengemudi di bawah pengaruh alkohol hingga menabrak pagar pembatas dan pohon di tepi jalan berkali-kali.

Insiden tersebut terjadi pada Rabu, 18 Mei 2022 di lingkungan Hakdong Gangnam. Kim Sae Ron diamankan polisi sekitar jam 8 pagi waktu setempat setelah ia mencoba untuk melarikan diri.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Cedera, Asnawi Mangkualam Kembali, Timnas Indonesia Pincang Saat Hadapi Malaysia

Peristiwa tersebut juga menimbulkan ketidaknyamanan bagi warga setempat karena menyebabkan kemacetan lalu lintas dan adanya pemadaman listrik

Akibat hal ini, Kim Sae Ron mundur dari proyek K-Drama terbarunya yaitu ‘Trolley’ dan telah meminta maaf melalui pernyataan tertulis.

Sementara itu, agensinya, GOLD MEDALIST Entertainment mengatakan bahwa Kim Sae Ron telah menjalani tes darah untuk mengetahui kadar alkohol dalam tubuhnya, dan hasil tes akan keluar dua minggu mendatang.

Kejadian ini pun membuat warganet khususnya penggemar Kim Sae Ron terkejut dan menyayangkan tindakan sang aktris mengingat karirnya saat ini sedang naik daun.

Baca Juga: Suhyun AKMU Menarik Perhatian dalam Wawancara Dirinya dengan Cara yang Lucu

Aktor senior Korea Selatan yaitu Lee Soon Jae pun turut memberikan tanggapannya mengenai kasus DUI Kim Sae Ron.

Aktor yang kini telah berusia 89 tahun itu adalah aktor tertua Korea Selatan yang masih aktif berkarir dengan lebih dari 65 tahun pengalaman akting di dalam drama dan film.

Dalam sebuah wawancara, Lee Soon Jae memperingatkan para kaum muda khususnya para selebritis untuk menjaga citranya di depan publik, karena setiap gerak-gerik mereka memiliki dampak sosial.

“Saya sudah bilang kalau selebritis itu bukan public figure, tapi saya juga mau bilang walaupun mereka bukan public figure, mereka punya karakter public figure.

Baca Juga: Update Sebaran Corona di Indonesia Hari Ini Sabtu 21 Mei 2022, 263 Kasus Baru Covid-19

Saya juga bukan public figure, tapi saya punya dampak public figure. Karena setiap gerak-gerik kita memiliki dampak sosial, terutama mereka yang muda, kita harus mengikuti peraturan perundang-undangan dengan baik,” kata Lee Soon Jae. 

“Bukankah ada berita kecelakaan kemarin? Itu seharusnya tidak pernah terjadi. Jika Anda berurusan dengan publik, Anda harus selalu bisa mengendalikan diri dan berhati-hati.

Saya juga selalu memikirkan dampak yang dapat saya timbulkan bagi masyarakat. Kita harus bisa menjaga diri kita sendiri.

Jangan menempatkan diri Anda di atas orang lain hanya karena Anda menghasilkan banyak uang dan populer. Anda harus selalu rendah hati dan bersyukur,” lanjut Lee Soon Jae.***

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: KBIZoom

Tags

Terkini

Terpopuler