5 Rekomendasi Film dengan Plot Twist Terbaik, Salah Satunya ‘Get Out’

12 Februari 2022, 17:40 WIB
Get Out (2017), Salah Satu Film dengan Plot Twist Terbaik /Instagram film get out/Instagram

ZONABANTEN.com – Film yang bagus, yaitu yang bisa membuat emosi penonton ikut terlibat dari awal hingga akhir cerita.

Karenanya, banyak sekali pembuat film yang memasukkan plot twist pada film mereka, untuk membuat penonton terkejut atau tercekam hingga filmnya selesai.

Berikut lima film dengan plot twist terbaik, yang bisa menjadi rekomendasi tontonan akhir minggu ini.

Baca Juga: Mengenal 8 Jenis Buah Berry Beserta Khasiatnya, Salah Satunya Kaya Antioksidan

1. The Sixth Sense (1999)
Seorang psikolog bernama Malcom Crowe, memiliki pasien baru, yaitu seorang anak laki-laki dengan penyakit yang sama seperti mantan pasiennya, yaitu dapat melihat orang mati.

Dirilis pertama kalinya pada 6 Agustus 1999 oleh Buena Vista Pictures, film garapan Sutradara sekaligus Produser M. Night Shyamalan ini dibintangi oleh aktor kawakan Bruce Wills serta aktor cilik pendatang baru bernama Joel Osment.

The Sixth Sense sukses sebagai film yang penuh dengan plot twist, hingga menjadikannya box office dan film terlaris kedua pada tahun 1999 dengan pendapatan hampir 700 juta dolar di seluruh dunia, serta mendapatkan banyak nominasi penghargaan film internasional.

Baca Juga: Cocok Untuk Bernostalgia Saat Valentine, Ini 4 Rekomendasi Film Romantis Lama untuk Ditonton

2. Identity (2003)
Seorang pria bernama Malcolm Rivers dijatuhi hukuman mati sebagai pelaku dari beberapa pembunuhan, sementara pengacara dan psikiaternya membela dan menganggapnya gila berdasarkan bukti-bukti yang baru didapatkan.

Diadaptasi dari novel misteri karya Agatha Christie di tahun 1939 yang berjudul And Then There Were None, Identity disutradarai oleh James Mangold.

Pertama kali rilis di bioskop-bioskop Amerika Serikat pada 25 April 2003, menjadikannya sebagai film nomor satu yang paling banyak ditonton pada pekan pertama, hingga meraup pendapatan sebesar 90 juta dolar di seluruh dunia, serta beberapa nominasi sebagai Film Aksi, Petualangan, dan Thriller Terbaik.

3. 10 Cloverfield Lane (2016)
Setelah mengalami kecelakaan mobil, Michelle terbangun dan mendapati dirinya telah berada di dalam bunker misterius, bersama dengan dua orang pria.

Baca Juga: PBB Desak Meksiko dalam Mencari Alternatif selain Penahanan Para Migran dan Suaka

Saat ingin meninggalkan bunker, mereka mendapat informasi jika terjadi serangan alien dan udara di dunia luar sudah teracuni.

Sebuah pengembangan cerita dari naskah berjudul The Cellar, yang diproduksi oleh Bad Robot ini disutradarai oleh Dan Trachtenberg sebagai debut penyutradaraannya.

10 Cloverfield Lane tayang perdana di New York City pada 8 Maret 2016, dan sukses meraup lebih dari 110 juta dolar dari seluruh dunia, serta mendapatkan pujian atas penampilan hingga skenarionya.

4. Get Out (2017)
Chris, seorang pemuda berkulit hitam pergi bersama Rose, pacarnya yang berkulit putih untuk mengunjungi kedua orang tuanya di akhir pekan.

Baca Juga: Ekonom Sebut, JKP Sempurnakan Kebijakan JHT Cair Usia 56 Tahun

Chris mengira jika keluarga Rose menerima apa adanya dirinya, namun serangkaian rahasia mengejutkan membawanya pada kebenaran yang tak pernah ia bayangkan sebelumnya.

Karya Sutradara Jordan Peele 

dalam debut penyutradaraannya, tayang perdana di Sundance Film Festival pada 23 Januari 2017.

Get Out mendapat sambutan yang positif dari para kritikus film untuk penulisan naskah hingga pesan moralnya, dan berhasil meraup pendapatan lebih dari 250 juta dolar di seluruh dunia, serta memenangkan nominasi di Academy Awards Ke-90.

5. Searching (2018)
Seorang detektif ditugaskan untuk mencari putri David Kim berusia 16 tahun yang tiba-tiba menghilang. Tapi hingga 37 jam berikutnya, tak ada satu petunjuk pun berhasil didapatkan, yang akhirnya membuat David memutuskan untuk mencari sendiri putrinya melalui jejak digital pada laptop putrinya.

Baca Juga: Siap-siap, 5 Film Ini Bakal Ramaikan Bioskop Maret 2022 Mendatang

Film yang banyak melibatkan tampilan layar komputer dan smartphone ini, merupakan buah karya dari Sutradara Aneesh Chaganty dalam debut fiturnya.

Ditayangkan perdana dalam Sundance Film Festival pada 21 Januari 2018, film ini mendapatkan banyak pujian serta sukses meraup pendapatan sebesar 75 juta dolar.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Harpersbazaar

Tags

Terkini

Terpopuler