Yuk Belanja Kebutuhan Dietmu saat Puasa di Blibli, Ada Banyak Diskon Sampai 90%!

- 21 Maret 2023, 11:49 WIB
Yuk Belanja Kebutuhan Dietmu saat Puasa di Blibli, Ada Banyak Diskon Sampai 90%!
Yuk Belanja Kebutuhan Dietmu saat Puasa di Blibli, Ada Banyak Diskon Sampai 90%! /

 

ZONABANTEN.com - Ketika bulan ramadhan, Anda menahan lapar dan haus selama berjam-jam sehingga wajar saat berbuka rasanya sangat lapar, bahkan nyaris ‘rakus’ dalam mengambil nasi dan minuman. Akibatnya setelah ramadhan berat badan melonjak drastis, padahal logikanya orang berpuasa hanya makan 2 kali sehari. Sebenarnya Anda bisa diet saat puasa agar menurunkan bobot tubuh sekaligus menyehatkan badan. Yang penting, cara diet saat puasa tetap aman dan tidak terlalu ekstrim sampai tidak berbuka sama sekali.

6 Cara Diet Saat Puasa

Berikut ini beberapa langkah untuk berdiet walau sedang puasa, yang bisa diterapkan agar tubuh tetap langsing dan bugar:

1. Minum Air Hangat Saat Berbuka

Ketika berbuka umumnya minuman yang banyak dihidangkan adalah es teh atau jenis es lainnya. Sebaiknya minum air putih hangat daripada es manis. Jika lambung kosong selama hampir seharian dan langsung diisi dengan es, akan ‘kaget’ dan memicu masuk angin atau sakit perut.

Air putih hangat paling aman untuk diminum setelah azan maghrib berbunyi, karena mengandung nol kalori. Minuman ini sangat aman bagi Anda yang sedang berdiet karena tidak akan menambah berat badan sama sekali. Selain itu, air yang dalam kondisi hangat akan lebih mudah dicerna oleh lambung sehingga menyehatkan tubuh.

Baca Juga: Seperti Lahir Kembali, Puasa Ramadhan Juga Bermanfaat bagi Rohani Ini

2. Perhatikan Gizi Makanan

Cara diet saat puasa yang berikutnya adalah dengan memperhatikan keseimbangan gizi makanan saat sahur dan berbuka. Jangan hanya menumpuk karbohidrat dan lemak, tetapi wajib perbanyak serat dan protein. Dengan mengkonsumsi protein maka tubuh lebih kuat berpuasa, sedangkan konsumsi serat baik bagi pencernaan. Selain itu, serat lebih lama dicerna sehingga membuat Anda merasa kenyang lebih lama, dan tidak terasa walau berpuasa nyaris seharian penuh.

3. Hindari Makan Gorengan

Apakah Anda suka ngemil bala-bala atau pisang goreng setelah tarawih? Jika sudah komitmen untuk berdiet maka harus tegas ke diri sendiri  dan hindari gorengan jenis apapun (manis atau asin). Ingatlah bahwa sepotong gorengan punya kandungan lemak yang sangat tinggi dan akan menggagalkan diet Anda dengan cepat.

4. Kurangi Konsumsi Gula

Salah satu tantangan dalam berdiet saat ramadhan adalah melihat banyaknya es campur, es teler, dan kue-kue manis yang menggugah selera, tapi sayang tinggi kalori. Ketika berdiet tentu Anda wajib untuk batasi makanan dan minuman manis. Jika susah untuk menolak rayuan semangkuk kolak hangat saat berbuka maka cicipi saja satu dua suap, asal tidak kebablasan.

Baca Juga: 11 Ragam Tradisi Unik Selama Bulan Ramadhan di Berbagai Negara, Dari Indonesia Sampai Albania

5. Berbuka dengan Takjil Buah Segar

Alih-alih makan pisang goreng atau minum es cendol, lebih baik Anda menyiapkan takjil buah segar. Melon, semangka, dan buah-buah lain bisa dengan mudah dibeli di pasar atau hypermarket. Selain segar, buah mengandung kalori yang minim sehingga aman untuk berdiet.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x