Prediksi Cuaca Kota Tangerang Sepekan ke Depan, Berpotensi Diguyur Hujan Disertai Petir

- 22 April 2024, 13:35 WIB
Prediksi cuaca Kota Tangerang sepekan ke depan, berpotensi diguyur hujan disertai petir.
Prediksi cuaca Kota Tangerang sepekan ke depan, berpotensi diguyur hujan disertai petir. /Pixabay

ZONABANTEN.com – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kelas 1 Tangerang memprediksi cuaca Kota Tangerang selama sepekan ke depan akan cerah berawan tetapi juga berpotensi diguyur hujan.

Menurut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang, Maryono Hasan, Kota Tangerang akan cerah pada pagi hari dan berpotensi diguyur hujan sejak sore hingga malam harinya.

Maryono mengatakan, suhu udara Kota Tangerang selama sepekan ke depan rata-rata mencapai 23-33 derajat celcius, kelembapan udaranya 60-95 persen, dan rata-rata kecepatan anginnya 0-10 kilometer per jam.

Maryono mengimbau masyarakat Kota Tangerang untuk berhati-hati saat beraktivitas di ruangan terbuka. Apalagi bagi pengendara sepeda motor, sebaiknya siapkan payung atau jas hujan jika hendak bepergian.

Baca Juga: Volume Sampah di Kota Tangerang Ribuan Ton per Hari, Nurdin: Konsep 3R Perlu Dimasifkan

“Dengan cuaca Kota Tangerang yang diprakirakan akan didominasi hujan ringan, BPBD Kota Tangerang mengimbau masyarakat untuk waspada. Mulai dari jaga kesehatan tubuh, kelengkapan menghadapi hujan saat di luar rumah, hingga berhati-hati saat berkendara di tengah hujan,” katanya.

Maryono menambahkan, masyarakat Kota Tangerang dapat menghubungi nomor 021-5582-144 atau 112 jika terdampak bencana alam dan membutuhkan pertolongan. BPBD Kota Tangerang siap siaga selama 24 jam.

Berikut prediksi cuaca di Kota Tangerang selama sepekan ke depan menurut BMKG Kelas 1 Tangerang.

1. Senin, 22 April 2024: Pagi hingga siang hari berpotensi cerah berawan, sore hingga malam hari berpotensi diguyur hujan ringan.

2. Selasa, 23 April 2024: Pagi hingga siang hari berpotensi cerah berawan, sore hingga malam hari berpotensi diguyur hujan ringan.

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x