Pagi hingga Petang, Warga Kabupaten Pandeglang Sibuk Berburu Kerang Remis untuk Dijual

- 22 April 2024, 12:06 WIB
Potret warga pesisir Pantai Tanjung Lesung di Kabupaten Pandeglang yang berburu kerang remis dengan alat sederhana
Potret warga pesisir Pantai Tanjung Lesung di Kabupaten Pandeglang yang berburu kerang remis dengan alat sederhana /ANTARA

ZONABANTEN.com – Warga pesisir Pantai Tanjung Lesung di Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, ramai-ramai berburu kerang remis untuk dikonsumsi sekaligus dijual guna memperoleh penghasilan tambahan.

Menurut Maesaroh (40 tahun), seorang warga pesisir Pantai Tanjung Lesung, mencari kerang remis adalah kegiatannya sehari-hari. Dia mengatakan, rutininas ini telah berlangsung lama. Dalam sehari, dia mampu mendapatkan 15 kilogram kerang remis.

“Kami bisa menjual kerang remis itu bisa menghasilkan Rp50 ribu dengan dijual per gelas,” katanya, dilansir dari ANTARA pada Senin, 22 April 2024.

Anisah (35 tahun), warga setempat lainnya, mengaku mampu mendapatkan 10 kilogram kerang remis per hari. Sebagian diolahnya menjadi menu yang sederhana, yaitu pepes dan gorengan. Sebagian lagi dijual dalam bentuk mentah.

Baca Juga: Nelayan di Kabupaten Pandeglang Panen Ikan Teri Pasca Lebaran, Penghasilannya Rp5 Juta per Hari

Menurut Anisah, dia mampu memperoleh Rp350 ribu per hari dengan menjual kerang remis dan olahannya. Kerang ini biasanya dia olah dengan bumbu-bumbu yang sederhana. Ada kunyit, kemiri, bawang merah, bawang putih, dan garam.

“Kami menjual kerang remis itu dengan diolah menjadi pepes dan gorengan dan bisa menghasilkan pendapatan ekonomi Rp350 ribu,” ujarnya.

Sementara itu, menurut Suryadi (55 tahun), pengelola Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Kecamatan Panimbang, para ibu di sini memang sering mencari kerang remis di pesisir pantai setempat untuk mereka konsumsi sendiri sekaligus dijual.

“Para pemburu kerang remis itu di tepi-tepi pantai dan mereka melubangi pasir laut dan ditemukanlah kerang-kerang remis itu,” tuturnya.

Baca Juga: Mau Liburan? Yuk Wisata ke Tanjung Lesung di Pandeglang, Pesisir yang Punya Segudang Pesona

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x