Wow, Ada 1,5 Juta Orang yang Berwisata ke Pantai di Banten saat Libur Lebaran 2024

- 15 April 2024, 19:29 WIB
Ada 1,5 juta orang yang berwisata ke pantai di Provinsi Banten saat libur lebaran 2024
Ada 1,5 juta orang yang berwisata ke pantai di Provinsi Banten saat libur lebaran 2024 /Diskominfosatik Kabupaten Serang

ZONABANTEN.com – Pantai masih menjadi destinasi favorit wisatawan dari dalam dan luar Provinsi Banten. Jumlah wisatawan yang berkunjung ke pantai di daerah ini saat hari libur lebaran 2024 mencapai jutaan orang.

Menurut catatan Badan Penyelamat Wisata Tirta (Balawisata) Provinsi Banten, ada 1,5 juta wisatawan yang memilih untuk menghabiskan waktu liburnya di pantai Tanah Jawara pada H+1 hingga H+3 Idulfitri 1445 Hijriah.

Jutaan wisatawan tersebut menyambangi pantai yang tersebar di sejumlah kabupaten/kota se-Provinsi Banten, terutama Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Lebak yang terkenal memiliki banyak pantai berpanorama menakjubkan.

Sebut saja Pantai Anyer, Pantai Cinangka, Pantai Sawarna, Pantai Carita, dan Pantai Bagedur. Sebagian besar wisatawan yang berkunjung ke sini berasal dari wilayah Tangerang Raya, Kabupaten Serang, Kota Serang, dan Kabupaten Pandeglang.

Baca Juga: 5 Pantai di Banten yang Sepi dan Asri, Panoramanya Memukau, HTM-nya Sangat Terjangkau

Ada pula wisatawan yang datang dari Kota Jakarta dan Provinsi Jawa Barat. Namun, jumlahnya tidak sebanyak wisatawan lokal. Beberapa hari lalu, kawasan Pantai Anyer dan Pantai Carita tampak sangat padat.

Tak sedikit wisatawan yang terjebak kemacetan selama berjam-jam saat menuju pantai tersebut. Namun, mereka tetap sabar mengantre demi menikmati panorama pantai Provinsi Banten yang eksotis dan menawarkan suasana yang menyenangkan.

Menurut catatan Kepolisian Daerah (Polda) Provinsi Banten, ada 62.226 wisatawan yang berkunjung ke Pantai Anyer dan Pantai Carita sejak H+1 hingga H+5 Idulfitri 1445 Hijriah. Sementara itu, total kendaraan yang melintas di kawasan wisata ini mencapai 10.924 unit.

Kemudian, menurut Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Serang, Anas Dwi Satya, jumlah wisatawan Pantai Anyer dan Pantai Cinangka pada 11-12 April 2024 atau pada H+2 Idulfitri 1445 Hijriah mencapai 85.050 orang.

Baca Juga: Mau Liburan di Tempat yang Hening? Yuk ke Pantai Ciputih Pandeglang, HTM-nya Cuma Rp20 Ribu

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x