5 Makanan Viral di Pasar Lama Kota Tangerang yang Cocok untuk Buka Puasa, Ada Ayam Madu Mail!

- 21 Maret 2024, 13:37 WIB
Berikut lima makanan viral di Pasar Lama Kota Tangerang yang cocok untuk buka puasa, salah satunya ayam madu khas Malaysia.
Berikut lima makanan viral di Pasar Lama Kota Tangerang yang cocok untuk buka puasa, salah satunya ayam madu khas Malaysia. /Pixabay

ZONABANTEN.com – Jika Anda berdomisili di Kota Tangerang dan sekitarnya, mampirlah ke Pasar Lama untuk berburu aneka makanan yang cocok disantap saat buka puasa. Pasar legendaris ini adalah tempat yang pas untuk ngabuburit menjelang beduk magrib.

Mulai dari makanan tradisional hingga modern bisa Anda temukan di Pasar Lama Kota Tangerang. Ada begitu banyak pedagang yang menjajakan makanan dan minuman di sini. Namun, ada lima makanan viral yang patut Anda coba, berikut informasinya.

1. Kepak Madu Mail

Jika Anda pernah menonton Upin-Ipin, Anda pasti tak asing lagi dengan makanan ini. Kepak Madu Mail adalah chicken wings atau sayap ayam khas Malaysia yang dimasak dengan cara dibakar lalu dilumuri dengan madu dan bumbu-bumbu khas Nusantara. Tampilannya sangat menggugah selera, aromanya pun menggoda.

2. Japanese Souffle

Japanese Souffle adalah kue pancake khas Jepang yang lembut dan manis. Anda bisa memilih topping-nya sesuka hati. Tersedia topping tiramisu, boba, coklat, brulee, dan keju. Peminat kue ini terbilang cukup banyak lho. Jadi, jangan sampai Anda terlambat dan kehabisan!

Baca Juga: 5 Tempat Bukber di Kota Tangerang yang Patut Dikunjungi, Dijamin Instagramable dan Comfortable

3. Es Podeng Nenek

Es Podeng Nenek dibuat dari kacang almond dan kacang tanah yang disajikan bersama meses. Rasanya gurih dan manis, sangat cocok disantap saat buka puasa. Kudapan ini sangat menarik karena es podeng biasanya dibuat dari kelapa sehingga banyak orang yang penasaran ingin mencicipinya.

4. Bola Ubi

Jika Anda pencinta ubi-ubian, cobalah bola ubi di Pasar Lama Kota Tangerang. Teksturnya renyah, rasanya manis gurih dan mengenyangkan juga karena kaya karbohidrat. Kudapan ini bisa menjadi pengganti nasi sehingga cocok untuk Anda yang tak ingin langsung menyantap makanan berat saat buka puasa tapi ingin mengembalikan energi.

Baca Juga: Mau Bukber di Kota Tangerang? Mampir ke Bebek Kremes Mas Eko, Menunya Bikin Puas Harganya Pas

5. Sate Ayam Haji Ishak

Sate Ayam Haji Ishak sudah ada sejak tahun 1954, lho. Meskipun sudah puluhan tahun, rasanya tak berubah dari dulu sampai sekarang, tetap enak. Daging ayamnya lembut, juicy, bumbu kacangnya gurih manis dan melimpah. Benar-benar menggugah selera. Anda pasti tak akan bisa menolak jika sate ini disuguhkan ke hadapan Anda.

Itulah lima makanan viral di Pasar Lama Kota Tangerang yang patut Anda coba. Selain enak, harganya pun cukup terjangkau. Anda tak perlu bingung lagi mau ke mana dan makan apa saat buka puasa nanti, datang saja ke pasar ini!***

Editor: Rismahani Ulina Lubis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x