Jelang Nataru, Disperindag Kabupaten Tangerang Cek Alat Ukur BBM di Sejumlah SPBU

- 15 Desember 2023, 12:15 WIB
Menjelang nataru, Disperindag Kabupaten Tangerang memeriksa alat ukur BBM di sejumlah SPBU.
Menjelang nataru, Disperindag Kabupaten Tangerang memeriksa alat ukur BBM di sejumlah SPBU. /Diskominfo Kabupaten Tangerang

ZONABANTEN.com – Menjelang Hari Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Tangerang memeriksa keakuratan alat ukur Bahan Bakar Minyak (BBM) di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).

Menurut Kepala Disperindag Kabupaten Tangerang, Resmiyati Marningsih, pihaknya memeriksa alat ukur BBM di empat SPBU, yaitu SPBU Cikupa, SPBU Curug, SPBU Kawidaran, dan SPBU Jayanti. Keempat SPBU ini berada di jalur mudik yang ramai didatangi saat hari libur nasional.

“Pengawasan ini kami lakukan untuk memastikan keakuratan alat ukur di SPBU tersebut sehingga masyarakat tidak perlu ragu adanya kecurangan dalam mengisi BBM,” katanya saat melakukan pemeriksaan di SPBU Kawidaran pada Kamis, 14 Desember 2023.

Resmiyati melanjutkan, kegiatan tersebut merupakan bentuk tindak lanjut atas Surat Edaran (SE) Direktorat Metrologi Nomor MR.03.03/631.1/PKTN/SD/11/2023 tentang Pelaksanaan, Pengawasan, Pengamatan, dan Pemantauan Legal Menjelang Hari Raya Besar Keagamaan Nasional.

Baca Juga: Pemilu 2024 Mendekat, Badan Kesbangpol Kabupaten Tangerang: Jaga Etika, Hindari Politik Destruktif

“Untuk proses pengecekan, kita mengarah pada pengukuran dari alat ukur takar timbang di SPBU. Jadi, kami memastikan bahwa ukurannya tepat. Jika konsumen membeli 1 liter, maka harus dapat 1 liter,” ujarnya.

“Selain melakukan pengawasan, kami juga memastikan ketersediaan stok BBM di Kabupaten Tangerang ini aman menjelang nataru,” sambungnya.

Sementara itu, menurut Kepala Bidang (Kabid) Kemetrologian pada Disperindag Kabupaten Tangerang, Irwan Hengki, pihaknya rutin mengadakan kegiatan tersebut untuk mencegah kerugian pada pembeli BBM. Dia mengimbau masyarakat Kabupaten Tangerang untuk melapor ke pihaknya jika menemukan kecurangan di SPBU.

Sementara itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten telah berkoordinasi dengan sejumlah instansi untuk mengamankan sekaligus melancarkan arus lalu lintas selama momen libur natal dan tahun baru (nataru). Pemprov Banten juga terus berupaya mengendalikan inflasi bahan pangan yang biasanya terjadi menjelang nataru.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Badan Kesbangpol Kabupaten Tangerang Gelar Debat ASN dan Mahasiswa

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: tangerangkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x