Wali Kota Tangerang: Pemilu 2024 Semakin Dekat, ASN Harus Menjaga Netralitasnya

- 29 November 2023, 19:13 WIB
Wali Kota Tangerang saat menjadi pembina upacara peringatan HUT KORPRI ke-52 di Alun-Alun Ahmad Yani, Rabu, 29 November 2023.
Wali Kota Tangerang saat menjadi pembina upacara peringatan HUT KORPRI ke-52 di Alun-Alun Ahmad Yani, Rabu, 29 November 2023. /Pemkot Tangerang

Herman berharap KORPRI Kota Tangerang ke depannya lebih optimal dalam mendorong pembangunan di daerah ini, tetap profesional, dan konsisten memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat setempat. Dia pun mengimbau ASN Kota Tangerang untuk tetap netral saat menghadapi tahun politik.

Baca Juga: Kirab Pemilu 2024, KPU Kota Tangerang: Jangan Terpancing Hoaks dan Jadilah Pemilih Cerdas

“KORPRI Kota Tangerang diharapkan terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat serta konsisten dalam menjaga netralitas dan profesionalitasnya, terutama dalam menghadapi tahun politik 2024 nanti,” ucapnya.

Dalam upacara kali ini, Pemkot Tangerang memberikan apresiasi kepada anggota KORPRI Kota Tangerang yang berprestasi dan purna bakti serta memberikan santunan kepada keluarga anggota KORPRI Kota Tangerang yang meninggal dunia.***

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: tangerangkota.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah