Tangerang Masuk Zona Merah, Ini Pendapat Wakil Ketua DPRD Povinsi Banten

- 5 September 2020, 13:20 WIB
M Nawa Said
M Nawa Said /
 
ZONABANTEN.com- Satgas covid-19 telah mengeluarkan data wilayah yang masuk ke dalam zona merah di Banten. Padahal sebelumnya wilayah tersebut sudah berada di zona kuning penyebaran covid-19.
 
Adapun dua kabupaten/ kota yang masuk zona merah adalah Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang, sedangkan enam kabupaten/ kota lainnya masuk kategori zona oranye yaitu Kota Tangerang Selatan, Kota Serang, Kota Cilegon, Kabupaten Lebak, Kabupaten Serang, dan Kabupaten Pandeglang.
 
"Memang pada satu bulan terakhir Banten mengalami pelonjakan kasus covid-19 yang awalnya beberapa Kota/Kabupaten sudah memasuki zona kuning bahkan mau masuk ke zona hijau tetapi satu bulan terakhir kembali memasuki merah," ujar Wakil Ketua DPRD Banten, M Nawa Said  Dimyati kepada ZONABANTEN.com di kediamannya, hari Sabtu, 5 september 2020.
 
 
 
Nawa juga menambahkan, aktivitas kontak antar warga masih terus terjadi seiring dengan berjalannya kegiatan perekonomian menjadi penyebab kenaikan kasus di Banten. 
 
Nawa pun menyarankan agar sosialisasi  terus ditingkatkan dengan melibatkan tokoh masyarakat dan ulama agar masyarakat disiplin mengikuti protokol kesehatan yang dicanangkan oleh Pemerintah.
 
"Tokoh tokoh yang dipercaya oleh masyarakat seperti RT, RW, tokoh tokoh Agama agar mereka ikut serta mengkampanyekan protokol kesehatan yang sudah dianjurkan Pemerintah," pungkas Nawa.***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah