Parah! Banten Peringkat 3 Provinsi Paling Rawan ASN Tidak Netral Pada Pemilu 2024

- 24 September 2023, 18:10 WIB
Banten Peringkat 3 Provinsi Paling Rawan ASN Tidak Netral Pada Pemilu 2024
Banten Peringkat 3 Provinsi Paling Rawan ASN Tidak Netral Pada Pemilu 2024 /PMJ News/

ZONABANTEN.com – Banten menjadi provinsi ketiga dengan potensi kerawanan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Pemilu 2024 mendatang.

Hal tersebut diungkapkan oleh anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI, Lolly Suherti dikutip dari situs resmi Bawaslu, Minggu, 24 september 2023.

Lolly Suherti juga menyebutkan sepuluh urutan provinsi paling rentan dalam hal kerawanan netralitas ASN pada pemilu 2024.

Baca Juga: Tokyo Verdy Gagal Menang dari Tim Promosi di J2 League, Pratama Arhan Akhirnya Diberikan Kesempatan Main?

Lolly menyebutkan provinsi paling rentan dalam hal kerawanan netralitas ASN pada pemilu 2024 tertinggi pertama yakni Maluku Utara (Malut), kedua, Sulawesi Utara (Sulut), dan ketiga Banten.

Lalu, keempat Sulawesi Selatan (Sulsel), kelima Nusa Tenggara Timur (NTT), keenam Kalimantan Timur (Kaltim), ketujuh Jawa Barat, kedelapan Sumatera Barat (Sumbar), kesembilan Gorontalo, dan kesepuluh Lampung.

Baca Juga: Tokyo Verdy Terlibat Persaingan Promosi Otomatis ke J1 League, Pratama Arhan Bisa Diparkir Hingga Akhir Musim

“Inilah posisi provinsi yang kerawanannya tinggi, maka pada sepuluh provinsi ini pastikan upaya pencegahannya tepat,” katanya.

Bawaslu meminta masing-masing provinsi memiliki kreatifitas dalam melakukan pencegahan untuk memastikan netralitas ASN pada Pemilu 2024.

Adapun salah satu dalam melakukan pencegahan dapat dilakukan dengan komunikasi yang baik.

Halaman:

Editor: Rahman Wahid

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah