Isi Ramadhan, Karang Taruna Desa Sindanghayu Gelar Festival Ramadhan, Agendanya Berikut Ini

- 7 April 2023, 01:20 WIB
Festival Raamadhan Karang Taruna Desa Sindanghayu, Pandeglang
Festival Raamadhan Karang Taruna Desa Sindanghayu, Pandeglang /ZONABANTEN/Rahman Wahid/

ZONABANTEN.com – Karang Taruna desa Sindanghayu, Kecamatan Saketi, Kabupaten Pandeglang Banten menghadirkan kegiatan positif di bulan Ramadhan.

Kali ini, Karang Taruna desa Sindanghayu, Saketi menggelar Festival Ramadhan.

Festival Ramadhan tersebut digelar di Balai Desa Sindanghayu, 27 Maret hingga 22 April 2023.

Baca Juga: Prediksi Skor Milan vs Empoli di Serie A, Berita Tim, Kemungkinan Susunan Pemain

Dalam Festival Ramadhan tersebut, diisi dengan Bazaar Ramadhan, Pesantren Ramadhan dan Turnamen E-Sports (Mobile Legend).

Steering Comite Festival Ramadhan Desa Sindanghayu, Elan El-Kifahi menyebut, kegiatan ini  merupakan satu-satunya kegiatan Festival Ramadhan dari 14 desa di Kecamatan Saketi.

“Hanya Karang Taruna Desa Sindanghayu yang sedang melaksanakan Festival Ramadhan,” ungkapnya.

Kegiatan Festival Ramadhan ini juga terus didukung oleh Kepala Desa Sindanghayu H. Mokhammad Sa’ad.

Baca Juga: FIFA Resmi Berikan Kartu Kuning Untuk Indonesia, Simak Penjelasannya DI SINI

Halaman:

Editor: Rahman Wahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x