UKM Tidak Tembus Omset, Minta Anggota DPRD Tangsel Bergantian Beli Produk Pelaku Usaha Kecil

- 22 Desember 2021, 09:18 WIB
Produk UKM yang terpajang di Gedung DPRD. /Zonabanten/Arie
Produk UKM yang terpajang di Gedung DPRD. /Zonabanten/Arie /

ZONABANTEN.com - Salah seorang pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Endang Triwahyuni mengeluhkan tak tembus omzet, meski difasilitasi berjualan di Gedung DPRD.

Melihat minimnya pendapatan di lembaga legislatif tersebut, Endang sapaan akrabnya berharap agar setiap partai politik (Parpol) di DPRD Kota Tangsel bergantian berbelanja produk milik pelaku usaha kecil tersebut.

"Pengennya sih mereka itu dijadwalkan, misalnya minggu ini dari partai A, minggu depannya partai B, membeli produk UKM disini (Gedung DPRD)," ujar Endang kepada wartawan, ditulis Selasa 21 Desember 2021.

Baca Juga: Tanggapi Penyederhanaan Birokrasi, PSI Tangsel: OPD Terlalu 'Gemuk', Efisiensi dan Transparansi Anggaran

Hal serupa diungkap Suryaning Bela, yang juga membuka stand bersama Endang. Ibu yang akrab disapa Bela tersebut menyatakan kurangnya promosi dari para pemangku kebijakan di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot), dan juga DPRD Tangsel, menjadi perhatian dari para pelaku UKM.

"Ya kita juga kan pengennya ada yang mengarahkan para tamu dari luar kota, agar mereka (tamu) belanja disini. Bawa oleh-oleh khas Tangsel. Tapi disini hanya beberapa kali aja diarahkan ke stand, kalau Humas DPRD-nya lagi sibuk, ya ngga ada yang ngarahin kesini," tegas Bela.

Dikonfirmasi terpisah, Anggota Komisi II dari Fraksi PSI DPRD Kota Tangsel Alexander Prabu mengatakan, pihaknya seringkali meminta dinas terkait untuk membantu mempromosikan produk dari pelaku UKM.

Baca Juga: Difasilitasi Berjualan di Gedung DPRD, UKM Tangsel Hanya Jadi 'Pajangan'

"Harusnya begitu ada kunjungan, beberapa teman baik dari dinas atau Sekretariat DPRD mempromosikan, silakan mampir di tempat kami, disitu ada prodak UKM. Ada yang 'menggiring'. Promosinya kurang menurut saya," ungkap Alexander Prabu.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x