IMOS Jamboride: Riding Bareng Komunitas, Menyambut Gelaran IMOS+ 2023

28 September 2023, 13:23 WIB
Pre Event IMOS + 2023 /Seven Event

ZONABANTEN.com - Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) akan kembali menggelar Indonesia Motorcycle Show (IMOS) dengan konsep baru.

Pameran sepeda motor yang sebelumnya digelar sekali ditahun genap, kini juga akan diselenggarakan di tahun ganjil dengan nama IMOS Plus (IMOS+).

IMOS Plus (IMOS+) akan diselenggarakan pada 25-29 Oktober 2023 di venue baru, Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD-City, Kab. Tangerang.

Baca Juga: Resmi! FIFA Tunjuk Wasit dan Ofisial Pertandingan Piala Dunia U17 di Indonesia, Ada 3 Wasit Lokal!

Menyambut penyelenggaraan pameran sepeda motor terbesar di Indonesia ini, IMOS+ menggelar acara pre-event road to IMOS+ 2023 bertajuk “IMOS Jamboride” bertujuan untuk menjalin erat tali silaturahmi bersama IMOS+ dengan beberapa komunitas kendaraan roda dua.

Acara pre-event ini akan berlangsung setiap minggu menuju pameran IMOS+, diawali pada Minggu, 24 September 2023 pre-event pertama ini diikuti oleh beberapa komunitas, antara lain adalah komunitas NMAX XMAX Riders Tangerang, NXR Tangerang Barat, NXR Depok, NXR Jakarta, dan NXR Tangerang Selatan.

Perjalanan IMOS Jamboride dimulai dari titik kumpul Pom Bensin Lengkong, Tangerang Selatan dan mengakhiri perjalanan di Kebon Kita Café.

Setelah tiba di titik akhir perjalanan, IMOS+ memberikan berbagai aktivitas menarik untuk peserta seperti mini quizindividual games dan tentunya group games agar semakin meningkatkan kekompakan antar komunitas roda dua tersebut.

Berbagai hadiah menarik juga dipersiapkan untuk para peserta yang berhasil memenangkan permainan tersebut.

Baca Juga: Hari Podcast Internasional 30 September, Ketahui Sejarahnya dan Rayakan Inovasi Ini

Agus Riyadi, Project Director Seven Event selaku pelaksana pameran IMOS+ mengatakan bahwa  kegiatan IMOS Jamboride diharapkan dapat menjalin silaturahmi antar sesama penggemar motor dari berbagai komunitas yang ada di wilayah Jakarta hingga Tangerang.

“Kegiatan ini merupakan kesempatan yang sempurna untuk bertemu dengan sesama penggemar motor. Ajang ini juga akan menjadi pemanasan menuju penyelenggaraan IMOS+, membangun antusiasme sebelum acara puncak pada pameran nanti” tutur Agus.

Menurut Agus, pada penyelenggaraan IMOS+ komunitas roda dua akan mendapatkan kesempatan untuk melakukan pertemuan atau kopi darat.

Baca Juga: Ipswich Town Menang Comeback, Elkan Baggott Jadi Starter dan Main Penuh, Bawa Timnya Lolos ke Babak Keempat

”Perpindahan lokasi penyelenggaraan IMOS+ di ICE yang memiliki area outdoor lebih luas akan menjadi ajang paling sempurna untuk berbagai kegiatan terkait komunitas, yang tentunya akan kami jadikan salah satu program pada penyelenggaraan pameran,” ungkap Agus.

Selain kegiatan bersama komunitas, Agus juga menyampaikan bahwa IMOS+ telah mempersiapkan berbagai rangkaian program dan acara yang menarik serta edukatif lainnya, termasuk area test ride yang lebih luas dan lebih mumpuni.

Mengambil area total sebesar 10.000 meter persegi atau dua kali lipat luasan pameran IMOS sebelumnya, IMOS+ diyakini akan lebih semarak dengan lebih banyak peserta, dan inovasi terkini dari industri sepeda motor Indonesia.***

Editor: Rahman Wahid

Tags

Terkini

Terpopuler