GJAW 2023: Toyota Innova Zenix Jadi MPV Terbaik di Jakarta Auto Week, Segini Harganya Sob!

19 Maret 2023, 12:16 WIB
Toyota KIjang Innova Zenix, MPV Terbaik di GJAW 2023 /ZONABANTEN/Rahman Wahid/

ZONABANTEN.com – Pada gelaran GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2023, salah satu segmen mobil yang diburu adalah mobil keluarga atau MPV.

Nah, pada gelaran GJAW 2023 kali ini, penghargaan segmen MPV terbaik jatuh kepada produk dari Toyota yakni Toyota Kijang Innova Zenix.

Berikut ini adalah spesifikasi lengkap dari Toyota Kijang Innova Zenix.

Toyota Kijang Innova Zenix memiliki 2 tipe varian yakni Gasoline dan Hybrid.

Baca Juga: GJAW 2023: Daftar Mobil Terbaik di Jakarta Auto Week, Ada Grand Vitara Hingga Subaru WRX

Interior

Dari sisi interior, Toyota Kijang Innove Zenix sudah dilengkapi dengan fitur smartphone connectivity ke head unit multimedianya.

Selain itu, ada sentuhan dashboard baru untuk varian V Gasoline atau yang bermesin full bensin.

Toyota juga memberikan sentuhan baru pada kabin Innova Zenix ini.

New Remarkable Dashboard (V Gasoline Type)

2 layar multimedia ukuran 10 inchi di baris belakang (Q HV & V Type)

Layar multimedia utama dengan ukuran 10 inchi dengan smartphone connectivity (Q HV dan V Type)

Layar multimedia utama dengan ukuran 9 inchi dengan smartphone connectivity (G Type)

Kabin Baru yang impresif

Rem Parkir Elektrik

4,2 Inchi TFT Speedometer (Gasoline)

Baca Juga: GJAW 2023: Berburu Mobil Keluarga Alias MPV di Jakarta Auto Week

Eksterior

Toyota Kijang Innova Zenix menampilkan kesan gagah dan sangae dengan crossover look di sisi depan.

Disisi samping, disematkan velg ukuran 17 inchi untuk tipe V dan 16 inchi untuk tipe G.

Crossover Front Looks

New Rear Combination Lamp (Q HV dan V Type)

Velg alumunium 17 inchi (Tipe V)

Velg alumunium 16 inchi (Tipe G)

LED Headlamp

Baca Juga: GJAW 2023: Deretan Mobil Dengan Performa Besar di Jakarta Auto Week, Ada yang Harganya Tembus Miliaran!

Spesifikasi Toyota Kijang Innova Zenix

Dimensi

Overall Panjang / Length (mm): 4.755

Overall Lebar / Width (mm): 1.850

Overall Tinggi / Height (mm): 1.795

Jarak Poros Roda / Wheelbase (mm): 2.850

Ground Clearance (G/C) (mm): 185

Jarak Pijak Depan / Front Tread (mm): 1.560

Jarak Pijak Belakang / Rear Tread (mm): 1.580

 

Mesin

Mesin: M20A-FKS 4 cylinders, in-line 16-Valve DOHC, chain drive Dual VVT-i

Kapasitas: 1987 cc

Sistem Bahan Bakar: Direct injection, port injection D-4S system (gasoline), Direct injection, port injection D-4S system (Hybrid)

Kapasitas Tangki: 52 Liter

Daya Maksimum:

Bensin: 174 / 6600 (Gasoline/Bensin)

Hybrid: 186 (System), 152/ 6000 (Engine) 113 (Motor Listrik)

Torsi Maksimum:

Bensin/Gasoline: 20,9 / 4500-4900

Hybrid: 19,1 / 4400-5200 (Engine) 21 (Motor Listrik)

Baca Juga: Ide Menu Sahur: Resep Telur Selimut Daging Empuk

Chasis

Bensin/Gasoline:

Penggerak: 2WD (FWD)

Transmisi: CVT

Suspensi Depan: MacPherson Strut (depan) / Torsion Beam (belakang)

Stabilizer: Front & Rear

Brake: 16 DISC

Parking Brake: Electric Parking Brake + Brake Hold

Tire & Disc Wheel: 205/65 R16

Spare Tire: 205/65R16 Steel

Harga

Toyota Kijang Innova Zenix ini dibanderol mulai Rp419 juta hingga Rp467 juta untuk varian mesin bensin/gasoline.

Sementara untuk varian Hybrid dibanderol mulai Rp458 juta hingga Rp611 juta.

Demkian spesifikasi Toyota Kijang Innova Zenix yang jadi MPV Terbaik di GJAW 2023.***

Editor: Rahman Wahid

Tags

Terkini

Terpopuler