Pratama Arhan Debut di Liga Korea, Tapi Malah Dapat Kartu Merah, Suwon FC Akhirnya Takluk dari Jeju United

- 26 Mei 2024, 19:18 WIB
Pratama Arhan Debut di Liga Korea, Tapi Malah Dapat Kartu Merah, Suwon FC Akhirnya Takluk dari Jeju United.
Pratama Arhan Debut di Liga Korea, Tapi Malah Dapat Kartu Merah, Suwon FC Akhirnya Takluk dari Jeju United. /Instagram @suwonfc/

Sejak awal pertandingan, Suwon FC langsung tampil menyerang, meski bermain di kandang lawan yang mendapat dukungan penuh fans mereka.

Sayangnya, malah Jeju United yang berhasil mencuri skor lebih dulu. Striker Seo Jin-su cetak gol menit ke-12 berkat umpan duetnya, Reis.

Berkat gol tersebut, Jeju United bisa unggul lebih dulu dengan skor sementara 1-0 atas Suwon FC, yang membuat mereka jadi bermain lepas.

Pada akhirnya, Suwon FC berada dalam tekanan, sehingga sulit untuk mengembangkan permainan. Apalagi tuan rumah mulai main bertahan.

BACA JUGA : Tanpa Justin Hubner, Cerezo Osaka Ditahan Sanfrecce Hiroshima di Markas Sendiri, Sempat Kebobolan Lebih Dulu

Babak pertama kemudian berakhir dengan skor masih tetap 1-0 untuk keunggulan sementara Jeju United atas tim Pratama Arhan, Suwon FC.

Memasuki babak kedua, Suwon FC mencoba mengubah strateginya dengan memasukkan sejumlah pemain pengganti. Namun, tetap berujung buntu.

Di pertengahan babak kedua, menit ke-73, pelatih Suwon FC Kim Eun-joong akhirnya memasukkan bintang Timnas Indonesia Pratama Arhan.

Bek kiri andalan Timnas Indonesia itu masuk menggantikan bek kiri Jeong Dong-ho, dan bermain pada posisi terbaiknya di sisi kiri.

Sayangnya, debut Pratama Arhan ternyata berjalan tidak baik. Hanya tiga menit kemudian, dia pun terpaksa harus keluar lapangan lagi.

Halaman:

Editor: Adela Eka Putra Marza

Sumber: FotMob


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah