Statistik Venezia vs Palermo, Jay Idzes dkk Pede Usai Menangi Head To Head 4 dari 5 Pertemuan Terakhir

- 24 Mei 2024, 15:08 WIB
Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes yang Bermain di Venezia
Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes yang Bermain di Venezia /instagram @jayidzes/

ZONABANTEN.com – Venezia, tim yang saat ini diperkuat oleh Jay Idzes, menghadapi Palermo di leg kedua semifinal Play Off Serie B. Pertandingan ini akan digelar di kandang Venezia, Stadio Pier Luigi Penzo, Sabtu, 25 Mei 2024 dinihari.

Play off Serie B ini sendiri memperebutkan 1 tiket tersisa untuk promosi ke Serie A musim depan.

Pemenang dari pertandingan ini akan berhadapan dengan pemenang antara Catanzaro vs Cremonese di semifinal lainnya

Venezia memiliki bekal kemenangan 0-1 di leg pertama di kandang Palermo untuk menatap pertandingan ini.

Baca Juga: Prediksi Venezia vs Palermo, Ada Jay Idzes, Tembok Kokoh yang Bikin Tim Tuan Rumah Percaya Diri

Gol tunggal Nicholas Pierini yang memanfaatkan umpan dari Joel Pohjanpalo berhasil menjadi pembeda di laga tersebut.

Lalu, bagaimana prediksi pertandingan dari segi statistik dan head to head? Mari kita ulas bersama.

Statistik Venezia vs Palermo

Venezia mengakhiri musim ini dengan finis di peringkat ketiga Serie B dengan 70 poin dari 38 pertandingan.

Hal tersebut yang membuat Venezia memulai babak play off dari semifinal.

Disisi lain, berada di peringkat keenam dengan 56 poin dari 38 pertandingan.

Palermo memulai play off dari babak perempat final dengan menghadapi Sampdoria dalam laga yang berjalan 1 pertandingan.

Palermo sukses mengalahkan Sampdoria dengan skor 2-0 pada laga tersebut dan menghadapi Venezia di babak semifinal.

Baca Juga: Statistik Kuala Lumpur City FC vs Johor Darul Takzim, Tim Jordi Amat Terlalu Digdaya untuk Tim Ibukota

Head to Head

Setelah dibahas sebelumnya, kedua tim baru saja bertemu beberapa hari lalu di leg pertama semifinal play off Serie B dengan kemenangan di pihak Venezia.

Secara catatan, Palermo unggul dengan 21 kemenangan berbanding 19 kemenangan milik Venezia dari 56 pertemuan.

Namun, dalam 5 pertemuan terakhir, Venezia lebih unggul dari Palermo dengan catatan 4 kemenangan dari 5 pertandingan.

Baca Juga: Prediksi Johor Darul Takzim Vs Kuala Lumpur City, Jordi Amat Tampilkan Aksi Impresif Lagi bagi Juara Abadi

5 Pertandingan Terakhir Venezia vs Palermo

Serie B Play-off Semi-Finals 1st Leg, 20 Mei 2024, Palermo 0:1 Venezia

Serie B, 15 Maret 2024, Palermo 0:3 Venezia

Serie B, 26.09.2023, Venezia 1:3 Palermo

Serie B, 15 April 2023, Venezia 3:2 Palermo

Serie B, 27 November 2022, Palermo 0:1 Venezia

Demikian tadi ulasan laga antara Venezia yang diperkuat Jay Idzes menghadapi Palermo di semifinal play off Serie B leg kedua.***

Editor: Rahman Wahid

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah