Bekuk Napoli dengan Skor 3-1, Barcelona Melaju ke Perempat Final

- 13 Maret 2024, 09:45 WIB
Bekuk Napoli dengan perolehan skor 3-1, Barcelona melaju ke perempat final
Bekuk Napoli dengan perolehan skor 3-1, Barcelona melaju ke perempat final /@fcbarcelona/Instagram

ZONABANTEN.com - Barcelona berhasil menekuk Napoli dengan skor 3-1. Ini membuat Blaugrana melaju ke perempat final dengan agregat 4-2. Ini merupakan pertemuan pertama Barcelona dengan Napoli di babak knock out di Liga Champions sejak 2019/2020. Pada pertemuan 2019/2020 Barca juga tampil apik, dan memetik kemenangan, yang membuat mereka melaju ke perempat final.

Pada babak 16 besar musim tersebut, Barcelona juga memenangkan 4-2 secara agregat.

Memasuki pertandingan ini, Barca didambakan sebagai favorit, karena peringkat mereka di LaLiga berada di peringkat ke-3 di bawah Real Madrid dan Girona.

Berbeda dengan Napoli yang sedang mendekap di peringkat ke-7. Keadaan mereka sekarang berbeda dengan musim lalu di mana mereka mampu menjadi jawara Serie A.

Seperti diketahui, Barca berhasil membekuk Napoli dengan skor 3-1 berkat gol-gol yang dicetak oleh Lopez, Joao Cancelo, dan Lewandowski.

Baca Juga: LaLiga: Barcelona Imbang Melawan Athletic Bilbao dengan Skor 0-0

Berikut highlights pertandingannya.

BABAK PERTAMA

Babak pertama dimulai oleh Barcelona. Sejak menit-menit awal pertandingan ini, Barca sudah mendapatkan kesempatan.

Namun sayang sekali, umpan dari kanan masih terlalu tinggi bagi Lewandowski, sepakan dari Lamine Yamal pun tidak menghasilkan apapun.

Pada menit ke-15, Barcelona berhasil membobol Napoli melalui serangan dari sisi kiri, yang disambut Lewandowski.

Lewandowski memberikan bola tersebut ke Fermin Lopez dan berhasil menyingkirkannya. Kedudukan pun menjadi 1-0 bagi Barcelona.

Baca Juga: Bermain Imbang, Kvaratskhelia Merebut 1 Poin dari Napoli

Tak lama berselang, pada menit ke-17, Barcelona berhasil menambahkan kedudukan menjadi 2-0. Kali ini Joao Cancelo yang berhasil membobol gawang Napoli. 

Pada menit ke-30, Rahmani berhasil membobol gawang Barcelona setelah mendapatkan umpan dari Politano, dan mengubah kedudukan menjadi 2-1 hingga akhir babak pertama. 

BABAK KEDUA

Babak Kedua dimulai oleh Napoli. Pada babak kedua ini tidak banyak yang terjadi, Kvaratskhelia mendapatkan kesempatan bagi Napoli pada menit ke-53. 

Berselang 30 menit, Lewandowski berhasil mengukir gol ketiga bagi Barcelona dan memastikan kemenangan.

Lewandowski berhasil membobol gawang Napoli setelah mendapatkan umpan dari Sergi Roberto. Kedudukan menjadi 3-1 dan tidak berubah hingga pertandingan usai.

Dengan ini, pertandingan berakhir dengan skor 3-1 bagi Barcelona. Barca pun melaju dengan agregat 4-2.***

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: Eurosport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x