Penyebab Kekalahan Barcelona saat Melawan Valladolid, Pelatih Xavi Hernandez Ungkap Hal Ini

- 24 Mei 2023, 15:41 WIB
Barcelona kalah dari Valladolid, Xavi Hernandez mengungkap penyebabnya.
Barcelona kalah dari Valladolid, Xavi Hernandez mengungkap penyebabnya. /Instagram @xavi

Pria berusia 43 tahun tersebut mengungkapkan bahwa para pemainnya kekurangan motivasi saat menghadapi laga melawan Valladolid.

Pada babak pertama, Barcelona sempat bermain dengan baik, akan tetapi pada babak kedua Barcelona memiliki peluang kecil untuk bisa menggapai kemenangan.

Kemudian, hal ini juga menjadi kekalahan kedua kalinya bagi Barcelona dalam Liga Spanyol. Sementara itu, Valladolid  mengambil kemenangan tak ternilai. Valladolid juga telah mengamankan tiga poin dan optimis bisa maju ke babak selanjutnya.

Untuk babak selanjutnya, Barcelona akan menghadapi Mallorca. Xavi Hrenandez juga akan melakukan perbaikan pada timnya supaya bisa tampil maksimal. Pertandingan Valladolid vs Barcelona menjadi penampilan luar biasa dari Valladolid.

Baca Juga: Link Streaming Fiorentina vs Inter Milan di Final Supercoppa Italia

Hal ini akan mengangkat Valladolid ke posisi 17, dan keluar dari zona degradasi. Penampilan Barcelona cukup mengecewakan dan juga menjadi kekalahan beruntun dari Real Sociedad pada Sabtu lalu.

Hasil klasemen sementara menunjukkan bahwa Barcelona masih berada di puncak klasemen dengan mengantongi 85 poin. Kemudian pada posisi kedua ada Atletico Madrid dan posisi ketiga ada Real Madrid.

Meskipun mengalami kekalahan, Barcelona masih memiliki peluang besar untuk memuncaki klasemen dan berpeluang meraih tropi Liga Spanyol musim panas ini.***

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x