Pratama Arhan Masuk Skuad Tokyo Verdy, Elkan Baggott Dipuji Eks Manchester United, Egy Maulana Vikri Hilang

- 18 April 2022, 05:42 WIB
Elkan Baggott Debut di Liga Inggris, Dipuji Eks Manchester United / twitter / @IpswichTown
Elkan Baggott Debut di Liga Inggris, Dipuji Eks Manchester United / twitter / @IpswichTown /

ZONABANTEN.com - Saat ini, mulai banyak pemain Timnas Indonesia yang bermain di luar negeri. Mereka yang bermain di luar negeri disebut dengan istilah abroad.

Banyak dari mereka yang bahkan abroad di klub Eropa dan Asia Timur.

Sebut saja nama Pratama Arhan di Tokyo Verdy, Jepang, Asnawi Mangkualam di Ansan Greeners, Korea Selatan, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman di FK Senica, Polandia dan Elkan Baggott di Ipswich Town Inggris.

Baca Juga: Pratama Arhan Akhirnya Masuk Skuad Resmi Tokyo Verdy, Pertanda Jalani Debut Pada Laga Kontra Renofa Yamaguchi?

Lalu bagaimana kabar mereka dan pertandingan yang dijalani pekan ini? Berikut ZONABANTEN.com berikan selengkapnya.

FK Senica Makin Tak Karuan, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman Menghilang

Krisis finansial yang mendera FK Senica makin bertambah parah. Setelah pekan lalu 3 pemain seperti Vaclav Sloboda dan Filip Orsula memilih jalan keluar dari OMS Arena, pekan ini giliran sang pelatih Pavel Sustr yang mundur dari Senica.

Pavel Sustr tidak sendirian. Ia mogok bertanding bersama 8 pemain pada saat FK Senica menghadapi Liptovsky Mikulas.

Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman termasuk pemain yang ikut mogok bermain saat FK Senica menghadapi Liptovsky Mikulas.

Pasalnya, mereka dikabarkan sudah tidak menerima gaji selama lebih dari 6 bulan lamanya. Sesuai regulasi, pemain yang sudah tidak menerima gaji dari klub lebih dari 6 bulan bisa memutus kontraknya kapan saja.

Halaman:

Editor: Siti Fatimah Adri

Sumber: Transfermarkt Ipswich Town


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x