Gibran Nyatakan Siap Menjadi Ketua Panitia ASEAN Para Games 2022

- 27 Januari 2022, 14:19 WIB
Gibran Rakabuming Raka (kiri) mengaku siap menjadi ketua Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC) tahun 2022/ Kemenpora
Gibran Rakabuming Raka (kiri) mengaku siap menjadi ketua Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC) tahun 2022/ Kemenpora /

ZONABANTEN.com - Gibran Rakabuming Raka mengaku siap menjadi ketua Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC) tahun 2022.

Hal ini menyusul setelah Indonesia ditetapkan sebagai tuan rumah ASEAN Para Games ke-11 tahun 2022 menggantikan Vietnam. Adapun tempat yang terpilih adalah Kota Solo, Jawa Tengah.

Penetapan Kota Solo menggantikan Vietnam sebagai tuan rumah ASEAN Para Games ke-11 tahun 2022 tertuang dalam surat keputusan yang dikeluarkan oleh ASEAN Para Sports Federation (APSF) pada tanggal 14 Januari 2022.

Namun, APSF masih menunggu surat Indonesia bebas dari sanksi doping WADA hingga tanggal 15 Februari 2022.

Baca Juga: Solo Bakal Jadi Tuan Rumah ASEAN Para Games

Saat berkunjung ke kantor National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, Gibran melakukan pertemuan dengan Ketua umum NPCI, Senny Marbun serta jajaran pengurus NPCI.

Gibran yang juga menjabat sebagai Walikota Solo mengaku bangga karena Solo akhirnya ditetapkan sebagai tuan rumah ASEAN Para Games 2022. 

"Saya mendapatkan berita baik dari Ketua NPCI dimana kita dipercaya menjadi tuan rumah ASEAN Para Games 2022. Kepercayaan ini luar biasa sekali bagi kota Solo," ucap Gibran.

Gibran sendiri mengaku merasa tertantang sekaligus senang bisa dipercaya untuk menjadi Ketua INASPOC.

Halaman:

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Kemenpora RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x