Imbas Kekalahan Watford vs Norwich, Claudio Ranieri Dipecat

- 25 Januari 2022, 12:40 WIB
Watford pecat Claudio Ranieri dari kursi pelatih.
Watford pecat Claudio Ranieri dari kursi pelatih. /Tangkap layar Instagram.com/@watfordfcofficial

ZONABANTEN.com – Pelatih asal Italia, Claudio Ranieri, resmi didepak dari kursi kepelatihan Watford, kurang dari 4 bulan setelah ditunjuk oleh manajemen ‘The Hornets’.

Hal ini menyusul kekalahan atas pesaing mereka di zona degradasi Premier League, Norwich City, pada Sabtu 22 Januari 2022 dini hari waktu Indonesia barat.

Hasil tersebut membuat Watford kini terperosok ke peringkat 19, selisih 2 poin dengan ‘The Canaries’ yang mengambil posisi 17 di klasemen sementara PL dari mereka.

Watford pun sekarang berada 1 poin dibawah klub kaya baru, Newcastle United, serta 1 poin diatas tim juru kunci, Burnley.

Baca Juga: Arsenal vs Burnley: Fans Arsenal Marah Terhadap Pemain Burnley Karena Hal ini

Ini adalah kali pertama tim asal wilayah Hertfordshire ini turun ke peringkat 3 terbawah liga Inggris musim ini.

Kebetulan, dipecatnya Ranieri bukanlah yang pertama kali dilakukan oleh jajaran direksi Watford pada musim ini.

Claudio Ranieri ditunjuk menggantikan pelatih Watford sebelumnya, Xisco Munoz, yang mengantarkan klub ini promosi kembali ke Premier League, hanya 1 musim setelah terdegradasi sekitar 2 musim yang lalu.

Dibawah asuhan Ranieri, Watford tidak menunjukkan kenaikan performa. Malah, mereka mencatatkan rentetan hasil buruk.

Halaman:

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Sky Sports


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x