Egy Maulana Siap Diturunkan, Apakah Indonesia Akan Parkir Bus Lawan Singapura ?

- 24 Desember 2021, 19:47 WIB
Egy Maulana Vikri siap diturunkan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020.
Egy Maulana Vikri siap diturunkan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020. /Instagram @pssi

ZONABANTEN.com – Egy Maulana Vikri siap diturunkan untuk laga melawan Singapura pada Sabtu mendatang. Masih menjadi misteri apakah Shin Tae-Yong akan menggunakan strategi parkir bus saat melawan Singapura nantinya.

Egy Maulana Vikri sudah mengikuti latihan Timnas Indonesia yang diadakan di Stadion Bukit Gombak, Singapura kamis kemarin.

Pemain FK Senica juga bertekad untuk memberikan yang terbaik kepada Timnas Indonesia saat laga semifinal melawan Singapura.

"Nanti tim pelatih akan kasih tahu (evaluasi) kita di meeting. Jadi kita harus fokus leg kedua, melupakan pertandingan yang kemarin, dan memberikan yang terbaik di pertandingan kedua nanti," ujar Egy Maulana Vikri.

Baca Juga: Federasi Sepak Bola Vietnam Soroti Kinerja Wasit Al Adba Saoud Ali, Saat Lawan Thailand

Pada pertandingan leg 1 pertama semifinal AFF Cup saat Indonesia melawan SIngapura kedua tim bermain hati-hati dengan sama-sama menggunakan skema lima bek.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong dikenal juru taktik yang strateginya dari pertandingan ke pertandingan tidak tertebak.

Patut ditunggu strategi apa yang akan digunakan oleh Mantan Pelatih Korea Selatan pada laga semifinal leg kedua nanti.

Shin Tae-Yong juga mengatakan jika dirinya ingin menghindari adu pinalti dan memenangkan pertandingan dalam waktu normal

"Saya ingin menyelesaikan pertandingan lebih awal dalam 90 menit, tidak ingin memasuki adu penalti. Tendangan penalti tidak pernah menjadi rencana saya," ucap Shin Tae-yong.

Baca Juga: Shin Tae-Yong: Vietnam Layak Mendapat Banyak Penalti, Apakah VAR Akan Digunakan?

Hal serupa juga dikatakan oleh Pelatih Singapura, Tatsuma Yoshida dia bertekad memberikan kado natal untuk para fans Singapura berupa kemenangan.

“Tendangan penalti? Kami seri Indonesia di leg pertama, ini juga mungkin di leg kedua. Namun, saya ingin menyelesaikan permainan dalam 90 menit. Besok natal, aku mau kasih kado. hadiah yang berarti untuk fans Singapura," ujar Yoshida.

Laga leg kedua antara Indonesia VS Singapura akan digelar pada 25 Desember. Laga tersebut akan dihelat di National Stadium, stadion kebanggaan milik Singapura.***

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: PSSI Zing News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x