Wow! Ralf Rangnick Dapat Modal Rp1,9 T di Bursa Transfer Musim Dingin, Ini 4 Pemain Incarannya

- 3 Desember 2021, 08:57 WIB
Pelatih anyar Manchester United, Ralf Rangnick akan mendapat modal Rp1,9 triliun untuk merekrut pemain baru di bursa transfer musim dingin.
Pelatih anyar Manchester United, Ralf Rangnick akan mendapat modal Rp1,9 triliun untuk merekrut pemain baru di bursa transfer musim dingin. /Twitter/@RangnickMind

1. Amadou Haidara

Gelandang asal Mali ini jadi andalan lini tengah klub Bundesliga Jerman, RB Leipzig sejak musim lalu. Dia turut berperan besar mengantarkan timnya jadi runner-up liga dan menembus babak 16 besar Liga Champions.

Amadou Haidara juga sempat mencicipi juara Liga Austria (2016/2017 dan 2017/2018) dan Piala Austria 2016/2017 bersama Red Bull Salszburg, serta runner-up Piala Dunia U-17 2015. Kini, usianya masih 23 tahun.

2. Christopher Nkunku

Mengawali karier di Paris Saint-Germain (PSG), kini Christopher Nkunku memimpin lini tengah RB Leipzig. Dia jadi pemain penting dalam skuat tim 'Die Roten Bullen' itu sejak musim 2019/2020.

Baca Juga: Wow, Raket Bertanda Tangan Kevin Sanjaya Laku 35 Juta

Sebelumnya, dia telah merasakan berbagai gelar domestik bersama PSG, termasuk tiga trofi Ligue 1. Tak heran jika gelandang serang asal Prancis berusia 24 tahun ini sekarang jadi incaran banyak klub.

3. Erling Haaland

Striker internasional Norwegia ini jadi buruan banyak klub raksasa Eropa. Ketajamannya tak diragukan lagi, dengan 71 gol dalam 70 laga di semua ajang bersama Borussia Dortmund sejak musim dingin 2020.

Rangnick diharapkan bisa membujuk Erling Haaland. Pasalnya, dia punya kedekatan ketika menjabat Direktur Olahraga Red Bull Salzburg dan mengorbitkan pemain yang kini masih berusia 21 tahun itu.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x